Internet sudah menjadi bagian dari kehidupan kita saat ini. Hampir semua lini kehidupan kita bergantung pada internet. Kalaupun tidak sepenuhnya bergantung, paling tidak sangat dipengaruhi oleh kehadiran internet.
Misalnya saja dari segi transportasi, saat ini akan kehadiran alat transportasi online sudah sangat masif, bahkan perannya melebihi moda transportasi konvensional. Coba kita pikir, berapa orang yang lebih memilih naik bis kota dibanding menggunakan ojek online?
Begitu juga dengan berbagai bidang lainnya. Hampir semuanya dipengaruhi oleh internet. Namun, pernahkah kita membayangkan, apa jadinya bila internet tidak pernah ada? Tentunya dunia akan sangat berbeda
Berikut ini adalah 4 hal yang mungkin terjadi bila tidak ada internet dalam kehidupan kita.
1. Penyebaran Informasi Tidak Secepat Sekarang
Dengan adanya internet, penyebaran informasi menjadi sangat mudah dan cepat. Berita dapat disampaikan dengan cepat, bahkan bisa dilaporkan langsung saat itu juga.
Selain itu, saat ini tidak hanya media massa yang bisa menjadi sumber informasi. Semua orang dengan bermodal internet bisa memberi maupun penerima informasi. Misalnya ketika ada sebuah kejadian yang kita lihat, kita bisa menyampaikan kejadian tersebut pada orang lain baik menggunakan pesan pribadi maupun mengunggahnya di media sosial.
2. Dunia Hiburan Lebih Monoton
Sebelum menjamurnya internet, dunia hiburan didominasi oleh televisi, layar lebar, radio, dan media cetak. Namun dengan hadirnya internet, dunia hiburan menjadi lebih beragam. Tidak hanya orang yang di televisi maupun radio, semua orang bisa membuat konten untuk disaksikan dan dinikmati banyak orang.
Kreativitas setiap orang jadi bisa dituangkan dengan bebas. Dampaknya, konten hiburan menjadi lebih beragam. Selain itu, konten dari negara lain juga bisa diakses dengan mudah, hal ini bisa menambah keragaman dari dunia hiburan.
Jika tidak ada internet, tentu perkembangan dunia hiburan tidak secepat seperti sekarang ini. Tidak banyak jenis konten yang bisa dinikmati karena platform yang terbatas.
3. Tidak Banyak Jenis Pekerjaan Baru
Kehadiran internet turut membawa banyak peluang baru. Banyak profesi atau pekerjaan baru yang bisa dikerjakan karena adanya internet, misalnya seperti Youtuber, online shop, dan lain sebagainya.
Banyaknya profesi-profesi baru tersebut memberi peluang bagi banyak orang untuk mencari pundi-pundi uang dan meraih kesuksesan. Jika tidak ada internet, maka profesi-profesi tersebut tidak akan pernah ada.
4. Surat Menyurat Masih Laris
Kantor Pos pernah berjaya sebagai perusahaan yang digunakan untuk mengirim surat. Kemudian pernah terpuruk karena kehadiran internet membuat orang tidak lagi melakukan surat menyurat.
Kini orang bisa berkomunikasi bersama orang lain yang jaraknya jauh hanya dengan menggunakan ponsel dan jaringan internet. Selain itu, pesan yang disampaikan juga dapat terkirim secepat kilat, tidak seperti surat yang harus menunggu waktu yang lama. Maka aktifitas surat menyurat tidak lagi digemari. Namun jika tidak ada internet, niscaya aktifitas surat menyurat akan tetap digemari.
Demikianlah 4 hal yang mungkin terjadi bila tidak ada internet dalam kehidupan kita. Bagaimana? Menyenangkan atau tidak?
Baca Juga
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
-
Cetak Sejarah, Indonesia Sukses Jadi Juara AFC eAsian Cup Qatar!
-
4 Tips Menghadapi Tahun Politik bagi Generasi Muda, Jangan Asal Ngikut!
-
Profil Evan Soumilena, Pemain Black Steel Papua yang Juga Seorang Polisi
Artikel Terkait
-
Contoh Surat Izin Suami untuk Petugas Haji 2025 Sesuai Standar Kemenag
-
Doa Setelah Membaca Surat Yasin Malam Jumat Lengkap
-
Surat Yasin dan Tahlil Lengkap dengan Format Word dan PDF
-
3 Pesan AntiBullying dalam Buku Cerita Surat Dalam Balon
-
Manfaatkan Sistem Informasi Geospasial, Pemkot Surabaya Raih Predikat Emas dari BIG
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Tea Tree, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM