Tidak sedikit orang alami patah hati, hal tersebut sangat umum terjadi setelah putusnya cinta. Perasaan sedih, kecewa, ragu, bahkan kesepian tak terhindarkan menyelimuti perasaan saat anda ditinggalkan oleh pujaan hatimu. Nah, dalam artikel ini akan disebutkan 4 cara tetap kuat saat patah hati.
Jika patah hati tidak sesegera mungkin diobati, akan menyebabkan berbagai masalah kesehatan, termasuk depresi. Terlebih ketika mengenang saat-saat indah yang dialami saat berkencan dengan sang mantan dan tersadar bahwa aslinya sekang ini tidak lagi bersamanya adalah hal yang sulit untuk dilalui. Perasaan kesepian, penolakan dan kekecewaan adalah perasaan wajar yang dialami saat baru putus cinta.
Mengatasi patah hati lalu move on dengan masa lalu, kemudian membangun hubungan baru adalah proses yang berbeda bagi setiap orang yang baru patah hati. Karena tidak ada yang bisa memastikan berapa lama seseorang bisa sembuh dari luka pedih patah hati.
Namun, ada 4 cara untuk keluar dari krisis patah hati dan membuat dirinya lebih kuat. Dengan cara ini mungkin dapat memulihkan hatimu secara cepat dan tentunya tidak akan lagi yang mengganggu pikiranmu dan aktivitasmu sehari-hari.
1. Mengaku Sedih
Perasaan sedih yang mendalam tidak bisa dipungkiri setelah mengalami patah hati. Daripada menyangkal perasaan sedih atau sakit, lebih baik menerimalah dan jangan seakan sok kuat.
Menangislah saat kamu ingin menangis. Jika butuh waktu sendirian, lakukanlah. Namun, anda juga harus memberi diri anda waktu tertentu. Jangan biarkan ini memperpanjang dan menghambat hidup dan pekerjaan anda tentunya.
2. Jangan salahkan siapa pun
Putus dengan mantan bukan salah siapa-siapa. Kebanyakan orang akan menyalahkan diri sendiri atau mantan mereka dan terus mengulangi perasaan negatif itu.
Daripada menunda-nunda mencari kesalahan, lebih baik fokus pada kemajuan. Terima kenyataan bahwa anda dan mantan bukanlah pasangan yang ideal. Selain itu, carilah hal-hal yang bisa diperbaiki dalam diri anda dan fokuslah pada cara untuk memperbaikinya agar dalam hubungan Anda selanjutnya bisa lebih baik.
3. Carilah kesenangan
Ada banyak sekali hal yang bisa anda lakukan untuk bersenang-senang. Seperti halnya mendengarkan musik, menulis jurnal, bermeditasi, dan makan dengan benar adalah beberapa aktivitas yang bisa membuat anda bahagia. Cobalah untuk lebih bersabar dan memahami diri sendiri yang sedang menderita.
4. Jangan mengingat masa lalu
Harus anda ketahui bahwa salah satu godaan terbesar setelah putus cinta adalah mengetahui keadaan mantan lewat media sosial. Hal inilah yang perlu anda dihindari.
Jangan sampai memutar lagu kenangan bersama mantan dan anda tidak perlu bepergian ke tempat-tempat yang pernah dikunjungi bersama mantan juga, karena hal tersebutlah menjadi pilihan cerdas ketika anda dalam situasi saat ini.
Demikian adalah 4 cara yang dapat anda lakukan saat patah hati, yang harus anda ingat ialah, janganlah sok kuat ketika patah hati teruslah mencari cara agar hatimu kembali pulih seperti semula.
Baca Juga
-
Nikita Mirzani Merasa Bahagia Dipenjara: Jadi Primadona Tahanan
-
Kick-Off Indonesia vs. Vietnam Diubah, Pelatih Park Hang-Seo Berikan Pesan Menohok
-
Dito Mahendra Dipanggil KPK, Nikita Mirzani Bahagia: Saya Akan Ikut Datang
-
Nikita Mirzani Bahas Penggalangan Dana Indra Bekti, Warganet: Baru Keluar Bui Ngomongnya Agak-agak
-
Pasanganmu Kurang Peka, Lakukan 4 Tips Ini agar Dia Tau Diri
Artikel Terkait
-
Siapa Penerus Paus Fransiskus? Ini 4 Kandidat Kuat yang Diprediksi Bakal Jadi Paus Berikutnya
-
Kontras dengan Judulnya, Ini Kisah Patah Hati di Lagu Key SHINee 'Easy'
-
BPOM Ungkap 61 Item Herbal Berzat Kimia "Lolos" Izin Edar: Didominasi Obat Kuat dan Pegal Linu
-
Bye Lemas! Ini 5 Menu Sahur Ampuh Tahan Lapar Seharian Saat Puasa
-
Anies Dukung Kabur Aja Dulu, Singgung Nasionalisme: Makin Kuat Posisi Bangsa Indonesia di Dunia
Lifestyle
-
Cuma Butuh HP, 5 Aplikasi Ini Bisa Bantu Catat Keuangan Usaha Sendiri
-
4 Rekomendasi Running Shoes Lokal Harga di Bawah 350 Ribu, Kualitas Oke!
-
4 Ide OOTD ala Giselle aespa, Gaya Kasual Klasik sampai Formal Menawan!
-
Mau Tampil Modis Setiap Hari? Sontek 4 Gaya Daily Look ala Shin Si Ah
-
Buat Hangout hingga Party, Intip 4 Gaya Stylish Huening Bahiyyih Kep1er!
Terkini
-
Sinopsis Drama Such a Good Love, Dibintangi Wang An Yu dan Wang Yu Wen
-
Menakar Untung-Rugi Penjurusan di Jenjang SMA
-
Drama Tastefully Yours Rilis Poster Karakter, Kang Ha Neul Penuh Ambisi!
-
Ulasan Novel Menjadi: Sebuah Proses untuk Mengenal dan Menerima Diri
-
Literasi Teknologi untuk Guru: Kunci Pendidikan Berkualitas