Outfit untuk ke kantor adalah salah satu hal penting bagi semua karyawan, apalagi yang memang sangat peduli pada segala hal terkait OOTD. Karyawan yang bekerja di kantor ada yang mengenakan seragam untuk bekerja sehari-hari. Jika kamu termasuk karyawan yang berseragam setiap hari, tentu tak dipusingkan dengan apa yang kamu kenakan setiap hari ke kantor. Namun untuk kamu yang tidak memakai seragam, kemungkinan kamu pernah kebingungan karena pakaian kerja kamu yang itu-itu saja.
Walaupun memang benar penampilan bukan segalanya, tetapi tak ada salahnya kan jika kamu bisa tampil fresh setiap hari dengan penampilan yang berbeda-beda. Ingat ya, penampilan yang berbeda, bukan berarti semua item pakaian berganti setiap hari. Membeli banyak baju tentu bukanlah tindakan bijak. Selain boros, kamu juga akan memerlukan banyak ruang untuk menyimpan semua pakaian kamu.
Lalu bagaimana agar bisa tampil berbeda dan fresh setiap hari tanpa perlu membeli banyak setelan pakaian? Simak tips berikut ini:
1. Miliki item dasar
Bawahan berwarna netral adalah item yang perlu kamu miliki. Warna-warna seperti hitam, coklat dan abu-abu mudah dipadupadankan dengan berbagai atasan. Dengan atasan yang berbeda, penampilan kamu seolah berganti pakaian secara keseluruhan walau nyatanya bawahan kamu adalah item yang sama .
2. Warna polos
Kemeja polos bisa memberikan tampilan yang berbeda dengan memadukannya dengan aksesori. Kamu bisa memakai scarf maka penampilan kemeja polos kamu akan berubah drastis. Selain scarf, kamu juga bisa memilih vest untuk mengubah style kemeja kamu. Jadi, pada prinsipnya, satu kemeja bisa memberimu beberapa look yang berbeda.
Celana panjang polos juga bisa terlihat berbeda dengan aksen ikat pinggang warna kontras yang ditambahkan. Demikian juga blouse polos yang dilapisi obi akan terlihat seperti pakaian yang baru.
3. Pilih model simple
Tas dan sepatu dengan model yang sederhana lebih mudah untuk melengkapi penampilan tanpa terlihat berlebihan. Tas warna netral cocok dengan berbagai warna pakaian yang kamu pakai. Jika kamu memiliki batasan anggaran yang ketat dalam membeli tas dan sepatu, maka utamakan kualitas agar kamu dapat memakainya dalam jangka waktu yang lama dan lebih ekonomis karena item dengan kualitas prima tak akan mudah rusak walau sering kamu pakai.
Itulah 3 cara agar outfit kamu bisa terlihat berbeda dan fresh setiap hari. Namun kamu tak perlu memaksakan diri dengan membeli banyak barang untuk melengkapi penampilan kantor kamu.Sesuaikan dengan kondisi keuangan kamu dan yang terpenting kamu merasa nyaman dan percaya diri serta jangan lupa untuk tersenyum saat berinteraksi dengan rekan kerja.
Baca Juga
-
3 Cara agar Kamu Tidak Menjadi Korban Hoax, Penting untuk Diketahui!
-
Waspadai Kebiasaan Buruk yang dapat Merusak Rasa Percaya Diri
-
Waspadai Gangguan Tidur, Bisa Menghambat Aktivitas
-
Manfaat Daun Jeruk Purut, Bukan Hanya Pelengkap Bumbu Masakan
-
Pandai Bermain Musik? Mungkin Kamu Memiliki Kecerdasan Musikal
Artikel Terkait
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
Mengintip Keunggulan Inovasi Serat Tekstil untuk Berbagai Aplikasi Kebutuhan Berpakaian
-
Effortless dan Chic! Ini 4 Style Monokrom Pakai T-shirt ala Ling Ling Kwong
-
Selalu On Point! 4 OOTD Fashionable ala Tiffany Young SNSD yang Bisa Ditiru
-
Anti Boring! Ini 4 Daily Look Modis ala Yujin IVE yang Bisa Kamu Tiru
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?