Sudahkah kamu mengapresiasi dirimu? Mungkin sebagian dari kita tidak terlalu memikirkan tentang hal semacam ini. Tapi jika kamu ingin lebih mencintai diri sendiri, cobalah dengan memberi apresiasi terhadap dirimu yang telah berusaha untuk mecapai suatu hal yang sudah kamu lalui sampai detik ini.
Mengapresiasi diri sendiri itu semacam bentuk penghargaan untuk diri kita atas pencapaianmu. Sebagai contoh, misalnya kamu adalah anak sekolah dan dalam angkatanmu itu, kamu sudah mendapatkan ranking 3 teratas, padahal kamu sudah berusaha semaksimal mungkin, kamu memang sudah rajin belajar untuk bisa mendapatkan rangking 1.
Jika terjadi seperti itu padamu, bagaimana kamu menyikapi hal ini? Apa kamu akan menyalahkan dirimu yang belum bisa mendapatkan ranking 1? Sebaiknya kamu tetap harus mengapresiasi diri, sebab kamu sudah berusaha semaksimal mungkin agar bisa mendapatkan apa yang kamu inginkan.
Kamu sudah hebat. Segala sesuatu yang telah kamu perjuangkan dan apa pun hasilnya, alangkah baik jika terus memberikan apresiasi pada diri sendiri. Inilah beberapa cara untuk mengapresiasi diri dengan cukup sederhana.
1. Beli Makanan Favoritmu
Terkadang saat kamu sedang sibuk dengan kerjaan, lagi banyak yang harus dipikirkan dalam urusan sehari-hari. Kamu bisa coba traktir diri sendiri dengan makanan kesukaanmu. Dengan seperti itu, kamu sudah melakukan penghargaan terhadap diri sendiri yang sudah melakukan hal sesibuk itu dan juga membuat kamu lelah. Maka dari itu, kamu perlu mengapresiasikan dirimu.
2. Meluangkan Waktu untuk Melakukan Hal-Hal yang Kamu Sukai
Misalkan saja kamu seorang pelajar yang banyak tugas dan harus dibereskan karena deadline yang selalu terbayang di kepala. Cobalah untuk hargai dirimu yang telah semangat untuk menjalankan itu semua.
Kamu bisa melalui berbagai hal yang sebenarnya kamu juga harus membutuhkan hiburan. Coba untuk sejenak luangkan waktumu, mungkin bisa saat weekend, lakukan hal-hal yang kamu senangi, seperti melakukan hobi yang berdampak baik untuk dirimu dan membuat mood semakin meningkat.
3. Memanjakan Diri dengan Berlibur ke Tempat yang Kamu Sukai
Ada kalanya kamu memang harus memanjakan diri untuk liburan ke tempat yang kamu sukai, bukan semata-mata untuk menghabiskan uang yang sudah kamu dapatkan dari hasil kerja kerasmu selama ini.
Tapi, berlibur juga akan menjadi tanda bahwa kamu telah mengapresiasi dirimu yang sudah bekerja dengan semangat dan kamu menghadiahi diri dengan cara yang salah satunya bisa pergi berlibur. Dengan mengadakan liburan untuk diri sendiri, kamu pun bisa menambahkan semangat untuk hari-hari selanjutnya, agar bekerja lebih giat lagi.
Sebelum kamu ingin membahagiakan orang lain, cobalah membuat dirimu bahagia dahulu. Di saat hari-harimu memang padat kerjaan, lebih baik kamu berusaha untuk bisa mengapresiasi diri karena dirimu juga butuh penghargaan, sebab bagaimana juga kamu telah memberikan versi terbaik untuk hidupmu sendiri.
Tag
Baca Juga
-
Coffee Shop Menjamur di Era Sekarang, Apakah Peluang bagi Para Pengusaha?
-
3 Rekomendasi Kegiatan saat Libur Akhir Tahun, Tidak Perlu Mewah!
-
3 Tips Memperbaiki Hubungan Komunikasi dengan Pasangan
-
3 Ciri Pasangan yang Sudah Tidak Mencintaimu, Tidak Peduli tentang Kabar!
-
3 Hal yang Tidak Perlu Masuk dalam Ekspektasimu
Artikel Terkait
-
4 Tanda Teman sedang Menghadapi Masalah, Kita Harus Peka!
-
5 Hal Sederhana yang Membuat Rumah Tangga Jadi Bahagia, Tertarik Mencobanya?
-
4 Cara Keren Menyembunyikan Kesedihan, Bikin Terlihat Bahagia!
-
7 Potret Luna Maya Healing di Tepi Pantai, Main Ayunan hingga Nikmati Sunset
-
4 Ciri-ciri Pria yang Wajib Anda Pertahankan, Wanita Harus Tahu!
Lifestyle
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Playful dan Fresh, Intip 4 OOTD ala Iroha ILLIT yang Wajib Kamu Lirik
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora