Semangat sangat penting untuk ditumbuhkan, terutama waktu di pagi hari. Apalagi untuk kita yang masih duduk di bangku sekolah. Semangat pagi sangat menjadi penentu bagaimana satu hari akan berlalu.
Suasana pagi yang sudah berantakan biasanya mempengaruhi mood kita dalam mengikuti pelajaran. Dari menjadi tidak fokus, sampai benar-benar merasa malas beraktivitas.
Nah, di bawah ini beberapa tips untuk menumbuhkan semangat di pagi hari.
1. Bangun pagi
Pagi hari berawal dari kita bangun tidur. Kita harus berusaha untuk bangun di waktu yang tepat, bahkan di awal waktu. Sehingga kita tidak tergesa-gesa dalam memulai hari yang seringkali membuat kita melupakan banyak hal.
Bangun pagi dan menghirup suasana di pagi bisa membuat kita lebih siap untuk menghadapi segala hal. Bahkan kita bisa punya waktu yang leluasa untuk beribadah sehingga kita rutinitas kita dimulai dengan lengkap.
2. Belajar
Ketika kita sudah bisa bangun pagi dan beribadah, kita bisa meneruskannya dengan belajar beberapa mata pelajaran yang akan diajarkan hari itu juga.
Membaca buku pelajaran atau sekadar membaca pelajaran yang sudah diajarkan di pekan yang lalu, akan membuat kita lebih menguasai pembelajaran yang akan berlangsung.
Kini, jarang sekali dari kita yang mau untuk belajar sebelum berangkat ke sekolah. Kebanyakan akan lebih memilih untuk bermain gawai, bermain game, atau sekadar membuka media sosial. Ya, zaman memang sudah berubah. Namun belajar tidak akan pernah ada salahnya.
3. Mandi
Mandi akan membuat tubuh kita menjadi lebih segar. Jangan hanya muka saja yang terkena air, namun seluruh tubuh harus basah dan bersih.
Tidak mandi di pagi hari akan membuat kita merasa lesu dan rasa malas pun tidak bisa diatasi. Mandi merupakan kunci, setidaknya agar kita tidak terus merasa mengantuk. Mengantuk itu harus dilawan. Kalau terus dituruti, tidak akan berhenti.
4. Punya tujuan
Agar semangat berangkat sekolah, kita juga harus memiliki tujuan. Misalnya, mendapatkan nilai 100 pada ulangan mata pelajaran X. Hal itu akan membuat kita semangat berangkat dan belajar.
Bagaimanapun, tujuan dan motivasi harus terus beriringan. Kita sendiri yang bisa menerapkannya. Jangan mengandalkan orang lain.
5. Punya gebetan
Meskipun tidak berlaku pada semua orang, tapi memiliki gebetan di sekolah cukup membuat kita merasa bersemangat. Apalagi, kalau berangkat di jemput gebetan, tentu akan berusaha bangun pagi dan bersiap dengan diri yang cantik dan bersih, bukan?
Meskipun demikian, urusan cinta monyet jangan sampai mengganggu pelajaran. Karena banyak juga dijumpai mereka yang memiliki gebetan di sekolah malah menjadi kehilangan konsentrasi dan punya tujuan yang salah dalam bersekolah. Jadi, kamu harus bisa bijaksana dalam menyikapi hal itu, ya!
Itu dia 5 tips semangat berangkat ke sekolah. Semoga bermanfaat!!!
Baca Juga
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
-
Cetak Sejarah, Indonesia Sukses Jadi Juara AFC eAsian Cup Qatar!
-
4 Tips Menghadapi Tahun Politik bagi Generasi Muda, Jangan Asal Ngikut!
-
Profil Evan Soumilena, Pemain Black Steel Papua yang Juga Seorang Polisi
Artikel Terkait
-
Cuma 2 Menit! Cara Hapus Akun Google di HP Semua Merek dan Tipe
-
Cara Daftar Sekolah Sepak Bola STY Academy, SSB Milik Shin Tae-yong
-
Tata Cara Pencoblosan di TPS Pilkada 2024, Pemilih Wajib Tahu!
-
Hal yang Dilarang Saat Nyoblos di TPS Pilkada 2024, Lengkap dengan Hal yang Diwajibkan dan Tata Cara Mencoblos
-
Cara Sederhana Mengubah Pemikiran Negatif Jadi Kekuatan Positif
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam