Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Riva Khodijah
Ilustrasi pasangan suami istri (Pexels.com/ANTHONY SHKRABA production)

Walaupun sudah tinggal seatap dan hubungan kalian sudah sangat intim, terkadang masih ada hal-hal yang rasanya sungkan untuk dikatakan. Seperti apa saja yang diinginkan suami dari istrinya tapi malu untuk berterus terang.

Di sinilah pentingnya istri supaya bisa lebih peka dalam menjawab kebutuhan atau keinginan suami. Lalu, apa saja, sih, hal-hal yang diinginkan suami tapi malu diungkapkan? Untuk tahu kelanjutannya simak terus artikel berikut ini, ya!

1. Diperlakukan dengan lemah lembut

Sebenarnya semua orang ingin diperlakukan dengan lembut, jadi bukan istri saja. Suami pun akan bahagia bila mendapati istrinya penuh cinta kasih dan perhatian.

Itu sebabnya, kalau selama ini kamu sering galak ke suami, mulai sekarang diubah, ya. Jangan galak lagi, dan mulai perlakukan suami layaknya kamu ingin diperlakukan olehnya.

2. Istri yang suportif

Bagaimana perasaanmu ketika sedang membicarakan impian, bukannya didukung oleh suami tapi malah diremehkan? Sakit hati banget, bukan?

Nah, begitu pula hati suami. Kendati selama ini suami sering dianggap makhluk yang kurang peka, mereka memiliki perasaan yang sama, lho. Suami pun ingin dihargai dan didukung oleh istrinya.

3. Istri yang mandiri

Seorang suami memang suka dengan manjanya istri. Akan tetapi, suami sebenarnya kepengin, lho, melihat istrinya mandiri dan gak terlalu tergantung pada suami.

Misalnya, kamu gak menuntut suami untuk selalu mengantar ke mana-mana. Kadang kala suami pengin menikmati waktu sendiri, dan dia jadi bete kalau diperlakukan olehmu seperti tukang ojek yang harus mengantar ke berbagai tempat. Padahal, kamu sebenarnya bisa memesan ojek sendiri, kan?

4. Tidak mudah terpengaruh dengan orang lain

Hal selanjutnya yang diinginkan suami terhadap istri, adalah bisa tegas dan tidak mudah terpengaruh oleh opini orang lain. Permasalahan ini yang kerap jadi sumber pertengkaran dalam rumah tangga. Yaitu, ketika kamu lebih percaya sahabat atau keluarga yang gak tahu apa-apa, dan tidak memercayai suami sendiri.

Cobalah mulai sekarang untuk belajar menganalisis situasi. Jangan selalu mengandalkan penilaian orang lain, ya.

Nah, itu dia beberapa hal yang diinginkan suami tapi sungkan untuk mengungkapkannya. Bagaimana menurutmu?

Riva Khodijah