Mungkin selama ini kita familiar dengan kegiatan memilah dan menyingkirkan barang tak terpakai di rumah, tapi apakah kamu tahu istilah keren yang digunakan saat ini? Ya, declutering adalah istilah yang sering digunakan untuk menyebut kegiatan di atas.
Menurut psikologi, kegiatan membersihkan dan merapikan rumah sangat bermanfaat untuk kesehatan psikologis dan membantu memperbaiki suasana hati. Lebih jelasnya, mari intip 5 manfaat declutering berikut ini.
1. Mengurangi kondisi stres
Memiliki lingkungan rumah yang kotor dan berantakan pastinya akan sangat menyebalkan. Selain menyulitkan untuk mencari dan memilah barang-barang, kita pun juga rentan mengalami stres karena kondisi yang ada.
Oleh karena itu, kamu perlu segera angkat tangan dan mulai bersihkan ruangan yang kamu miliki dan pilah serta buang barang yang tidak terpakai lagi. Dijamin suasana hati kamu akan jauh lebih baik.
2. Belajar melepaskan
Memilah dan membuang barang yang tidak terpakai dapat membuat kita belajar untuk melepaskan segala sesuatu. Adakalanya apa yang kita miliki tak lagi menjadi hak kita tetapi merupakan bagian dari hak orang lain yang harus kita lepaskan. Jadi, lebih baik berikan barang-barang tak terpakai tersebut kepada orang yang lebih membutuhkan.
3. Menjaga fokus
Dengan memiliki ruangan yang bersih dan rapi maka kita akan lebih fokus dalam berpikir dibandingkan dengan ruangan yang kotor dan berantakan. Maka dari itu, yuk mulai bersihkan ruanganmu agar terlihat lebih rapi dan menyenangkan!
4. Membantu orang lain
Dengan menyumbangkan barang-barang tak terpakai kepada orang yang lebih membutuhkan maka sadar atau tidak sadar kita telah membantu orang lain.
Jadi, jangan ragu untuk memberikan barang tak terpakaimu kepada orang lain ya! Selain berpahala, juga bisa membuat hati orang bahagia dan tentunya mengundang pahala kebaikan.
5. Terhindar dari penyakit
Barang-barang tak terpakai pastinya akn menjadi sarang debu dan parahnya bisa jadi sarang hewan. Oleh karenanya, penting bagi kamu untuk merapikan dan membuangnya agar tidak terjangkit penyakit terutama alergi.
Demikian lima manfaat declutering yang wajib kamu ketahui. Yuk, mulai rapikan, pilah, dan buang barang-barangmu ya!
Baca Juga
-
Dear HRD, Ini 6 Cara Membangun Lingkungan Kerja yang Positif
-
Kamu Seorang Karyawan? Yuk Kenali 6 Jenis Izin Meninggalkan Pekerjaan ini!
-
Ketahui Waktu Istirahat dan Izin untuk Meninggalkan Pekerjaan Menurut UU Ketenagakerjaan dan Cipta Kerja
-
4 Tantangan yang Harus Dihadapi oleh HRD di Perusahaan, Kamu Harus Siap!
-
5 Tips untuk Mengatasi Overthinking di Kantor, Terapkan Mindfullness!
Artikel Terkait
-
5 Langkah Cepat Menyelesaikan Apa yang Kita Mulai, Wajib Dicoba!
-
5 Kiat Memiliki Hubungan Asmara Bahagia, Harus Dimulai dari Diri Sendiri!
-
Luncurkan Program "Tiga Nol", Salah Satu Fokus Grup GoTo adalah Dekarbonisasi Pakai Kendaraan Listrik
-
Survei : 82 Persen Pengemudi Menyatakan Tidak Fokus Saat Berkendara
-
4 Alasan Mengapa Kamu Harus Menyembunyikan Proses dalam Mencapai Tujuan
Lifestyle
-
Setelah Absen 5 Tahun, Kini Poco Hadirkan Kembali Ponsel Pro Lewat F7 Pro
-
Tampil Catchy Saat Olahraga Lewat 7 Ide Sportswear ala Anya Geraldine
-
Cozy Look untuk Daily Style? Coba 4 Ide Outfit Trendy ala Kang You Seok Ini
-
Asus ROG Phone 9 Pro, Hadirkan Fitur Gaming Bertenaga AI yang Bikin Nagih
-
Nyaman dan Modis! 4 Padu Padan OOTD ala Ahn Eun Jin yang Wajib Disontek
Terkini
-
Tanggapi Garuda Calling Timnas Indonesia, Media Vietnam: Pertaruhan Habis-habisan!
-
Hustle Culture: Ketika Kita Takut Terlihat Tidak Produktif
-
Stefano Lilipally Comeback ke Timnas dan Peluang Main di Usianya yang Senja
-
Tak Hanya Shayne Pattynama, 3 Pemain Naturalisasi Timnas yang Pilih Berkarir ke Asia
-
Baekhyun EXO 'Elevator': Lagu Genit dan Boyish saat Cinta Pandangan Pertama