Bagi mahasiswa tingkat akhir, mengerjakan skripsi memang menjadi tantangan tersendiri. Berkutat dengan penelitian tak jarang membuat kita buntu atau merasa kesulitan. Saat hal ini terjadi, meminta bantuan kepada kakak tingkat yang sudah lebih dahulu menyelesaikan skripsinya kerap menjadi pilihan. Nah, ketika meminta bantuan kakak tingkat, ada berbagai hal yang harus kita perhatikan, beberapa di antaranya ialah:
1. Bersikap dan berbicara dengan sopan
Walaupun ada kakak tingkat yang sudah akrab dengan kita, misalnya, berupayalah untuk tetap menggunakan bahasa yang baik dan santun saat kita meminta bantuan. Perlihatkan sikap hormat dan sopan, agar kakak tingkat kita merasa dihargai. Pun, tanyakan kesediaan kakak tingkat, karena ia juga pasti punya kesibukan sendiri, seperti misalnya dengan bertanya terlebih dahulu apakah ia punya waktu luang untuk membantu.
2. Tanyakan dan diskusikan satu per satu
Ketika kita merasa kesulitan mengerjakan skripsi dan hendak bertanya kepada kakak tingkat, diskusikan satu per satu apa yang menjadi kesulitan kita. Pun, buat jeda di antara beberapa masalah yang akan kita diskusikan. Jangan sampai kita memberondong kakak tingkat dengan banyak pertanyaan atau mendiskusikan banyak hal secara terus-menerus hingga menyita waktunya.
3. Tetap berusaha sendiri
Jika kakak tingkat kita bersedia dimintai bantuan, hal itu bukan berarti kita bisa bersikap seenaknya dan aji mumpung. Misalnya saja, ketika kita membutuhkan jurnal referensi untuk skripsi, cukup tanyakan kakak tingkat di mana kita bisa mencari jurnal yang tepat untuk masalah yang kita kaji. Namun, jangan sampai merepotkan kakak tingkat dengan meminta dicarikan buku referensi atau memintanya untuk menghubungi kita jika menemukan jurnal yang kita butuhkan, kecuali jika kakak tingkat sendiri yang berinisiatif melakukan hal tersebut.
Harus ada kesadaran dari diri kita untuk tetap berusaha sendiri, meski kita mendapatkan bantuan dari orang lain. Jika kita bersikap aji mumpung, hal itu akhirnya justru akan membuat kakak tingkat merasa enggan dan malas untuk membantu.
Demikian tiga hal yang patut diperhatikan ketika meminta bantuan kakak tingkat saat skripsi. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Mahasiswa UKI Tewas usai Pesta Miras di Kampus, Legislator PDIP: Gak Zaman Lagi 'Main' Pakai Otot
-
Gus Ipul 'Sentil' Warga Usia Produktif: Jangan Terus Bergantung Bansos!
-
5 Rekomendasi Mie Ayam Jogja Murah Seharga Kantong Mahasiswa
-
Daftar Bansos Cair Bulan April 2025, Siapa Saja yang Berhak Menerima
-
Gempa Perparah Krisis Myanmar: PBB Desak Pendanaan Darurat di Tengah Perang Saudara
Lifestyle
-
Gaya Chic hingga Edgy, 4 Ide Outfit ala Seulgi RED VELVET yang Wajib Dicoba
-
Youthful dan Energik! Ini 4 Padu Padan Outfit ala Ryu Sarang izna
-
Anggun dan Stylish dengan 4 OOTD Sweet Feminine ala Sakura LE SSERAFIM
-
4 Gaya Kasual ala Seohyun SNSD, Nyaman tapi Tetap Fashionable!
-
Keren dan Minimalis, 4 Daily Outfit ala Lee Sun-bin yang Mudah Ditiru!
Terkini
-
xikers 'Breathe,' Tak Gentar Raih Tujuan di Tengah Situasi Sulit
-
Review Anime Madome, Raja Iblis Jatuh Cinta Pada Budak Elf
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beda saat Gasak Yaman, Nova Arianto Soroti Dua Hal Ini
-
Bikin Gregetan! Inilah 3 Momen Menyebalkan yang Tercipta di Laga Indonesia vs Yaman