Pasti semua orang ingin mendapatkan kulit yang mulus dan sehat. Namun apadaya jika keinginan itu pupus karena timbulnya jerawat. Memakai make up terasa tak nyaman gara-gara jerawat ini. Belum lagi rasa sakit yang mengganggu ketika jerawat meradang. Kita jadi tak percaya diri karena timbulnya jerawat mengurangi keindahan penampilan kita.
Ada banyak jenis jerawat seperti fungal acne, whitehead, pustula dan blackhead. Penyebarannya biasa di daerah wajah seperti bagian dahi, telinga, dagu, pipi dan lain-lain. Selain itu ada juga jerawat yang timbul di punggung. Jerawat ini disebut back acne.
Jerawat bisa timbul karena genetik, hormon atau perilaku hidup yang salah. Orang yang mengalami pubertas untuk pertama kali yang biasanya juga dapat masalah jerawat untuk pertama kali. Selain dari waktu itu jerawat bisa timbul kapan saja. Kita harus terbiasa merawat dan beradaptasi dengan timbulnya jerawat ini.
Lantas bagaimana cara mengatasi kulit berjerawat sehingga kita bisa beradaptasi dengan keadaan tersebut? Ini dia caranya!
1. Cuci Muka Dua Kali Sehari
Sebaiknya untuk menjaga kebersihan wajah dianjurkan untuk mencuci muka dua kali sehari. Tidak kurang dari dua kali dan lebih dari dua kali. Cuci muka di pagi hari bisa membersihkan sisa skincare yang dipakai saat malam dan juga menjaga kebersihan sebelum memakai make up untuk bekerja atau aktivitas lainnya.
Sedangkan jika cuci muka lebih dari dua kali bisa mengakibatkan kulit kering. Malah berakibat timbulnya jerawat baru.
2. Memakai Skincare Sesuai dengan Kondisi Kulit yang Berjerawat
Saat ini telah banyak skincare dengan berlabel “Acne Prone”. Skincare dengan label tersebut lebih cocok dan diperuntukan untuk kulit berjerawat. Kandungan menjadi langganan skincare jenis “Acne Prone” yaitu Tea tree, Centella Asiatica atau Pegagan, Mugwort, Retinol, Sulfur, Niacinamide dan lain-lain.
Dengan bahan-bahan tersebut, skincare ini mampu menyeimbangkan kadar sebum sehingga mengurangi atau mencegah timbulnya jerawat di muka. Bahkan menenangkan kulit yang kemerahan, bruntusan dan bermasalah lainnya.
3. Selalu Memakai Tabir Surya di Pagi atau Siang Hari
Memakai tabir surya adalah sebuah keharusan. Pakailah di pagi dan siang hari. Selalu aplikasikan kembali setiap delapan jam. Tabir surya dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari dan sinar biru dari gawai. Pilih tabir surya yang sesuai dengan tipe kulit berminyak atau berjerawat kamu ya!
4. Menjaga Pola Makan
Skincare saja tak cukup untuk mengatasi jerawat. Karena skincare terbaik datang dari apa yang kita makan sesuai dengan kalimat “You are what you eat”. Kurangi makanan yang digoreng, makanan cepat saji, makanan olahan dan makanan yang memiliki lemak jenuh.
Makanan dan produk olahan susu juga sebaiknya dikurangi karena dapat memicu jerawat. Jangan lupa batasi konsumsi gula. Perbanyaklah makan sayur dan buah yang kaya serat.
5. Beraktivitas dan Berolahraga secara Rutin
Jangan lupa berolahraga dan beraktivitas secara rutin! Selain berguna bagi kesehatan badan dengan berolahraga dan beraktivitas dengan baik maka kesehatan hormon akan terjaga dan peredaran darah juga lancar.
Hormon baik yang dihasilkan dari olahraga adalah endorfin. Endorfin bisa meredakan kecemasan, stres dan rasa sakit. Oleh karena itu jangan malas berolahraga ya!
6. Kurangi Stres
Kelola dan cobalah beradaptasi dengan stres. Karena stress juga menjadi pemicu jerawat. Jerawat yang timbul di daerah dekat telinga, dahi dan hidung biasanya disebabkan karena stress. Jika stres menghantui lakukan kegiatan menyenangkan, berolahraga atau konsultasi ke psikolog jika tidak bisa ditangani sendiri dan mengganggu aktivitasmu.
7. Hindari Begadang
Jika tidak ada keperluan mendesak lebih baik hindari begadang. Tidur yang cukup juga membuat kulit jauh lebih sehat. Sehingga terhindar dari timbulnya jerawat. Sebelum tidur juga pastikan bantalmu bersih karena bantal yang kotor akan menimbulkan jerawat baru di pipi.
Jika cara-cara ini belum mampu mengatasi masalah jerawat kamu, sebaiknya konsultasikan ke dokter kulit. Karena ada pengaruh lainnya yang tidak biasa untuk ditangani. Semoga berhasil dalam merawat kulit yang berjerawat!
Tag
Baca Juga
-
4 Manfaat Thrifting atau Belanja Baju Bekas Bermerk
-
Simak 3 Tips Menghindari Misinformasi di Media Digital
-
Ulasan Kumcer Semua untuk Hindia: Kisah Heroik nan Dramatik Masa Kolonial
-
6 Pesan dari Buku Filosofi Teras untuk Anak Muda yang Suka Cemas dan Baper
-
Ulasan Kisah 1001 Malam National Geographic: Cerita Magis Pengantar Tidur
Artikel Terkait
-
Bacaan Niat Sholat Dhuha 4 Rakaat 2 Kali Salam Lengkap Tata Cara
-
Cara Nonton Bola Online Gratis Lewat Yandex, Aman dan Cepat!
-
Mandi Wajib Sudah Benar? Cek Panduan Lengkap Bacaan Niat sampai Tata Cara
-
Viral! Cara Mudah Bikin Video Transformasi Venom di TikTok Pakai AI
-
Selvi Ananda Tampil Cantik Hadiri Acara Amal, 'Skincare' Nyeleneh Istri Wapres Diungkit Lagi
Lifestyle
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk