Dewasa tidak melulu soal umur, tetapi kedewasaan biasanya lebih banyak terkait dengan kemampuan seseorang untuk merasakan, mengatur, memproses, dan mengkomunikasikan emosi dengan pikiran yang terbuka. Kedewasaan seperti itu tentu bakalan sulit terwujud jika tidak ditekuni dan dilatih secara konsisten.
Ada kalanya jika ingin merasakan kedewasaan diri namun dihantui berbagai tantangan dan berbagai kondisi yang terjadi, sehingga pada kesempatan itu membuat seseorang untuk berbuat hal-hal yang dapat menghambat proses pengembangan pada diri sendiri. Menjadi dewasa tidak bisa diraih dengan jalan yang mudah, melainkan dengan usaha dan kerja keras yang tinggi.
Terkait dengan hal tersebut, berikut empat tanda seseorang merasakan kedewasaan seperti disadur dari akun instagram @golongan.sukses.
1. Kamu berhenti mencoba mengubah orang lain dan hanya fokus mengubah dirimu sendiri
Memberikan perhatian dan ingin merubah orang lain tidaklah masalah, selama masih dalam kategori yang wajar. Namun hal itu justru bermakna negatif kalau selalu ingin memaksakan diri mengubah orang lain padahal diri sendiri saja belum menjadi terbaik. Untuk itulah penting untuk tetap fokus merubah diri sendiri terlebih dahulu sebelum merubah orang lain.
2. Kamu tidak mudah baperan dan dendam
Memiliki sifat baperan dan cepat dendam jelas tidak baik diterapkan dalam kehidupan. Sifat baperan menandakan tidak mampu melihat sesuatu secara objektif dan kadang kala hanya mementingkan diri sendiri saja. Oleh karena itu, jika ingin menjadi orang yang memiliki kedewasaan maka hindarilah sifat baperan dan rasa dendam. Rasa dendam hanya membuat diri tidak bisa berkembang dan tidak akan mampu menyelesaikan persoalan.
3. Belajar melepaskan sesuatu dan menerima situasi untuk move on
Rasa sakit dan patah hati bisaa saja datang kapan saja dan memang lumrah terjadi, namun bukan berarti karena itu lantas membuat diri patah semangat dan tidak mempunyai gairah hidup. Mencoba belajar untuk melepaskan sesuatu dan menerima situasi membuat diri bisa semakin kuat.
4. Kamu sadar tidak ada yang lebih penting di dunia ini daripada dirimu dan keluargamu
Harus bisa kamu sadari bahwa dirimu adalah hal terpenting yang harus diperhatikan. Kamu harus dorong dirimu agar bisa menjadi lebih baik dan tetap memperhatikan diri tetap terjaga kesehatannya. Di samping itu, kelurga adalah hal yang sangat penting juga kamu perhatikan, ada kalanya berkumpul bersama keluarga akan merasakan kedamaian dan kebahagiaan.
Nah, itulah empat tanda orang sudah memiliki kedewasaan dan semoga saja kita termasuk di dalamnya. Sifat kedewasaan tentunya dapat mendorong diri menjadi lebih baik dan menjadi pribadi yang berkualitas. Apakah sobat pembaca sudah memliki di antara tanda tersebut?
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Langkah Mudah Bikin Hari Jadi Positif
-
Privy Jadi Mitra Resmi Tanda Tangan Digital di Bulan Fintech Nasional 2024
-
Adventure Tanpa Batas, 4 Rekomendasi Playground Dewasa di Jakarta
-
Selamatkan CVT Motor Matic, Kenali Tanda-tanda Kerusakannya
-
Refleksi Hari Pahlawan: Ketika Pahlawan Tanpa Tanda Jasa Kian Sekarat
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans