Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Budi Prathama
Ilustrasi orang yang gak enakan. (Pixabay/@geralt)

Pernah gak sih merasa gak enakan? Misalnya ada orang lain yang meminta bantuan lantas muncul dalam pikiran kita merasa gak enak ketika gak membantu, namun di sisi lain membantu karena dengan terpaksa juga, alias tidak ikhlas. Kondisi gak enakan itu bisa saja menjadi virus jika terus-terusan dipertahankan dalam diri. 

Sebenarnya jadi orang gak enakan itu gak enak. Kalau nolak, gak enak sama orang lain. Kalau ngeiyain, sebenarnya gak mau. Giliran udah nolak, eh ngerasa bersalah. Dilema gak sih kalau seperti itu? 

Gara-gara gak enakan mulu, malah bikin jadi menyesal sendiri, capek sendiri, pusing sendiri, parahnya mungkin jadi suka dimanfaatin sama orang lain. Menolak permintaan bantuan orang lain memang sangat sulit, tetapi mau tidak mau sifat gak enakan itu harus memang dilawan. 

Mengutip dari akun Instagram @mudahbergaul, berikut setidaknya ada tiga cara untuk nolak buat orang gak enakan. 

1. Tolak dengan alasan yang jelas 

Misalnya kamu emang gak mau atau lagi gak bisa, coba deh belajar omongin apa yang kamu rasain dengan tegas. Jujur sama mereka, kasih  mereka alasan yang jelas dan masuk akal waktu nolak. Ketika sudah memberikan alasan yang jelas untuk menolak permintaannya, tentu juga mereka akan berpikir dan memahami kalau kamu benar-benar gak bisa untuk membantunya. Lagian juga kan kamu gak harus melulu menolak jika mereka minta bantuan. Hanya saja kamu menolak permintaan mereka saat kamu sedang sibuk atau sementara gak bisa. 

2. Tolak dengan permintaan maaf

Minta maaf waktu nolak bisa ngurangin kemungkinan respon negatif dari orang lain. Mungkin juga bisa bikin mereka sedikit luluh dan ngerti sama kamu. Dengan melakukan minta maaf sebelum menolak, berarti menandakan diri sebenarnya peduli namun di sisi lain memang tidak bisa untuk membantu pada waktu itu. Artinya unsur saling memahami sangat penting pada kondisi ini. 

3. Tolak dengan kasih pilihan lain 

Misal kamu emang mau nolak karena suatu alasan tapi gak enak, coba kasih pilihan bantuan lain ke mereka. Contohnya gini, “hari ini gue gak bisa bantu, kalau besok aja gimana?” dengan begitu kamu bisa memilih waktu yang tepat yang tidak bisa mengganggu aktivitas kamu sendiri untuk membantu orang lain, karena ketika membantu orang lain sangat diperlukan yang namanya keikhlasan dan ketenangan. 

Nah, itulah tiga cara nolak buat orang yang gak enakan. Buat kamu yang masih suka gak enakan, ingat-ingat ini deh, nolak bukan berarti kamu jahat, nolak bukan berarti kamu jahat sama orang lain, nolak itu manusiawi yang artinya kamu gak akan bisa nyenangin semua orang, serta kamu punya hak buat nolak sama seperti ketika permintaan kamu ditolak sama orang lain. 

Video yang mungkin Anda lewatkan.

Budi Prathama