Dunia maya sedang dihebohkan dengan fenomena ngemis online yang dilakukan oleh sebuah akun di media sosial, orang tersebut melakukan aksi mandi lumpur demi mendapat koin yang bisa ditukar dengan uang.
Memang semakin kesini media sosial semakin memberi dampak yang beragam bagi manusia, termasuk untuk mendapat pundi-pundi rupiah. Namun, contoh tadi memperlihatkan bahwa terkadang seseorang masih salah dalam memanfaatkannya.
BACA JUGA: Bukan Judi! Ini 5 Cara Mendapatkan Uang dari Hobi Bermain Game Online
Ada banyak cara mendapatkan uang di media sosial yang baik dan benar yang bisa dilakukan. Berikut ini adalah beberapa cara memanfaatkan media sosial untuk mendapatkan uang.
1. Berdagang
Tidak sedikit orang yang memanfaatkan media sosial untuk berdagang, entah usaha makanan, pakaian, perabotan rumah, dll. Mereka memanfaatkan media sosial karena banyak orang yang mengakses sehingga promosi lebih efektif, selain itu juga bisa mengurangi biaya untuk promosi.
2. Afiliasi
Salah satu cara yang sedang populer sekarang adalah ikut program afiliasi. Afiliasi ini seperti mempromosikan barang dagangan orang dengan cara membagikan tautan yang mengarah ke e-commerce.
Jika seseorang mengklik dan melakukan pembelian lewat tautan yang kamu bagikan, itu bisa menghasilkan rupiah untuk kamu. Semakin banyak yang klik dan beli, semakin banyak pula uang yang kamu dapat.
3. Creator Fund
Media sosial seperti TikTok, memiliki program bernama TikTok Creator Fund yang memungkinkan kreator dengan jumlah pengikut dan penonton yang banyak untuk mendapat penghasilan.
Kalau mau pakai cara ini, kamu harus bisa membuat konten yang kreatif agar orang lain tertarik mengikuti dan menonton karyamu. Tentu saja kamu harus membuat konten-konten yang positif ya.
BACA JUGA: 6 Cara Mendapatkan Uang Tambahan Saat Kuliah, Mahasiswa Wajib Tahu!
4. Endorsement
Hampir sama seperti afiliasi, bedanya endorsement ini lebih ke promosi produk saja. Jadi kamu akan diberi produk untuk direview dan dipromosikan, sekaligus mendapat bayaran untuk pekerjaan tersebut,
Endorsement dimungkinkan untuk kamu yang sudah punya pengikut dan penonton yang banyak di media sosial.
5. Memasarkan Jasa
Kamu punya keahlian dalam copywriting atau desain dan tertarik untuk membuka layanan jasa berbayar? Untuk memasarkannya, kamu bisa memanfaatkan media sosial seperti mengunggah tulisan atau hasil desainmu. Jadikan media sosial sebagai portofolio yang bagus yang bisa meyakinkan klien.
Itulah 5 cara memanfaatkan media sosial untuk mencari uang di media sosial. Memang tidak semudah mandi lumpur dan menunggu donasi, tapi setidaknya cara tersebutlah yang baik dan benar.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
CEO MotoGP Enggan Hentikan Marc Marquez yang Dianggap 'Terlalu Mendominasi'
Artikel Terkait
-
Jhon LBF Tawarkan Pekerjaan dan Minta Setop Bikin Konten Ibu-Ibu Mandi Lumpur, Akun Ini Ngelunjak Minta Duit Rp 200 Juta
-
Mundur dari Bos Disney, Bob Chapek Bakal Kantongi Uang Pesangon Rp310 Miliar
-
Tiko Tertunduk Diam Ketika Youtuber Pratiwi Noviyanthi Protes Disebut Cari Cuan
-
Jhon LBF Tawari Kerja Agar Hentikan Live Ibu-ibu Mandi Lumpur, Pemilik Akun Malah Minta Rp 200 Juta
-
Maraknya Fenomena Ngemis Online di Aplikasi Tiktok yang Kian Menjamur
Lifestyle
-
4 Cleanser dengan Calendula untuk Perbaiki Skin Barrier pada Kulit Sensitif
-
Ekonomi Lagi Seret? Ini Cara Menuju Financial Freedom yang Bisa Kamu Coba!
-
Inspirasi Gaya Photobooth Bareng Pacar ala Hanum Mega dan Rafly Ardiansyah
-
Begini Cara Ular Buang Air Besar, Prosesnya Ternyata Unik dan Tak Disangka
-
4 Low pH Cleanser Korea yang Aman Semua Jenis Kulit untuk Jaga Skin Barrier
Terkini
-
Rutin Cek Darah, Sarwendah Akui Pernah Temukan Hasil yang Janggal
-
Ariana Grande Diserang Fans saat Premiere Film Wicked For Good di Singapura
-
DJ Panda Kembali Ajukan Restorative Justice, Erika Carlina Bersedia Damai?
-
Popularitas Meledak, Boneka Labubu Bakal Dibuatkan Film oleh Sony Pictures
-
Langsung kepada FIFA, Evandra Florasta Ucap Pesan Perpisahan Pasca Tersingkir dari Piala Dunia