Mendidik anak sesuai zamannya, memang perlu diterapkan oleh orang tua. Pesatnya perkembangan teknologi bak pisau bermata dua. Terutama di era zaman yang semakin pesat seperti saat ini, memiliki tantangan tersendiri bagi orang tua.
Selain dimudahkan dalam segala aktivitas, teknologi juga menyimpan berbagai bahaya untuk anak-anak seperti kejahatan pornografi, cyberbullying dan lain sebagainya yang bisa mengancam pergaulan anak. Untuk itu peran orang tua sangat dibutuhkan di sini, agar mencegah terjadinya bahaya tersebut.
Dirangkum dari laman hellosehat.com dan sehatq.com, berikut ini beberapa tips untuk orang tua yang akan menerapkan digital parenting pada anak.
1. Dampingi ketika anak bermain gawai
Sebagai orang tua, Anda bisa mendampingi anak untuk bermain gawai. Hal tersebut berguna sebagai pemantauan hal-hal apa saja yang telah diakses dan ditonton oleh anak apakah sudah sesuai dengan usianya.
BACA JUGA: 5 Cara Mengatasi Kecanduan Gawai pada Anak, Orang Tua Wajib Tahu!
Bila ada hal yang mencurigakan segera blokir situs-situs yang dirasa mengandung sesuatu yang berbahaya. Apabila anak telah memiliki akun media sosial, ada perlunya untuk mendaftarkan akun media sosial tersebut ke gawai milik Anda, sehingga akan lebih mudah memantau siapa saja yang berinteraksi dengan anak.
2. Berikan pemahaman pentingnya privasi di dunia maya
Pentingnya memberikan nasihat kepada anak untuk tidak membagikan hal-hal menyangkut privasi seperti foto, alamat, video dan lain sebagainya.
Hal ini mengingat, membagikan hal-hal yang menyangkut privasi kepada orang tak dikenal bisa menimbulkan bahaya seperti penculikan maupun pedofilia. Tak hanya itu, apa pun yang telah dibagikan ke internet maka akan sulit untuk menghapusnya.
3. Komunikasi secara terbuka pada anak
Ketika anak telah mengerti mengenai bermain gawai, berikan nasihat mengenai situs yang boleh diakses maupun video yang boleh ditonton.
Selain itu, jika anak sudah bisa bermain media sosial, ajarkan kepada mereka jika terdapat hal-hal yang mengancamnya atau melakukan pelecehan melalui media sosial tersebut, untuk melapor kepada orang tua maupun guru.
BACA JUGA: 7 Langkah Penting untuk Mendidik Kemandirian Anak Sejak Dini
4. Memberikan batasan penggunaan gawai
Memberikan batas penggunaan gawai pada anak juga perlu dilakukan agar anak tidak hanya terfokus pada dunia yang terdapat di gawai. Hal ini juga memberikan keseimbangan antara dunia nyata dengan dunia maya.
Ajak anak untuk melakukan kegiatan positif yang lain. Seperti bermain di taman, berkebun, atau makan bersama. Hal ini bertujuan mengajak anak juga mengenalkan pada lingkup sosial dan kreativitasnya.
Menjadi orang tua di era sekarang memang tak mudah dan cukup memiliki tantangan. Teknologi yang terjadi di era modern memang tak dapat dihindari. Hal ini diperlukan penerapan yang bijak agar teknologi membawa manfaat bagi perkembangan anak.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Menilik Peran Sosok S: Rekan Mario Dandy yang Kini Ikut Jadi Tersangka
-
Profil dan Biodata Mario Dandy Satrio Anak Pejabat Ditjen Pajak yang Jadi Tersangka Kasus Penganiayaan
-
Ngaku "Digrepe" David, Padahal Begini Gaya Pacaran Si Bocil Agnes dan Mario
-
Mario Dandy Tidak Sendiri, Ini Deretan Kasus yang Melibatkan Anak Pejabat di Indonesia
-
Hengkang sebagai Pejabat ASN DJP, Ini Isi Surat Pengunduran Diri Ayah Pelaku Penganiayaan David
Lifestyle
-
Sontek 4 Daily Outfit Minimalis ala IU, Biar Gaya Makin Modis Setiap Hari
-
4 Ide Gaya OOTD Kasual ala Choi Yena yang Gemesin dan Catchy untuk Ditiru!
-
Simpel tapi Trendi, Ini 4 Inspirasi Gaya Kasual Nyaman ala Lisa BLACKPINK
-
4 Sunscreen Lokal Panthenol untuk Lindungi Kulit dan Perkuat Skin Barrier
-
12 Rekomendasi HP dengan Kamera Kece, Cocok Buat Liburan
Terkini
-
Targetkan Semifinal, Ternyata Malaysia adalah Tim Besar Paling Tak Beruntung di Piala AFF U-23
-
BabyMonster Usung Energi yang Pedas dan Berapi-api di Lagu Baru 'Hot Sauce'
-
Book Buying Ban: Ujian Terbesar Bagi Pecinta Buku di Era Banjir Diskon
-
Super Junior Siap Tunjukkan Sisi Keseksian Dewasa di Lagu Terbaru Say Less
-
Film House of Games Diremake, Gandeng Viola Davis Jadi Bintang Utama