Bulan suci Ramadan adalah momen spesial dimana kita bisa memanen pahala sebanyak-banyaknya, selain itu kita juga bisa lebih mendekatkan diri pada Allah SWT. Oleh sebab itu, alangkah lebih baik jika kita memperbanyak ibadah di bulan suci ini.
Selain ibadah wajib seperti puasa, zakat, dan salat lima waktu, ada banyak amalan sunah yang bisa kita lakukan, lho. Melansir dari laman NU Online, berikut adalah amalan-amalan sunah di bulan suci Ramadhan.
1. Sahur
Sahur adalah waktu dimana kita dianjurkan untuk makan sebelum melaksanakan ibadah puasa. Selain untuk menyuplai energi sepanjang hari, ternyata melaksanakan sahur juga merupakan salah satu amalan sunah.
BACA JUGA: 5 Tips agar Salat Tarawih Terasa Nyaman, Dijamin Makin Khusyuk Ibadah!
2. Menyegerakan Berbuka
Jika sudah mendengar azan magrib, segeralah berbuka setidaknya dengan makan buah kurma atau minum air putih saja. Kalau kamu sedang dalam perjalanan, bawalah air putih dari rumah dan berhenti sejenak saat waktu berbuka tiba.
3. Berdoa saat Berbuka Puasa
Meskipun sudah sangat lapar dan haus, jangan lupa dengan doa saat berbuka puasa ya. Berikut adalah bacaan doa ketika buka puasa:
"Allahumma laka shumtu wabika amantu wa ‘ala rizqika afthartu birahmatika yaa arhamar rahimin"
4. Mandi Besar Sebelum Fajar
Mandi besar disunahkan dilakukan sebelum fajar agar dapat melaksanakan ibadah dalam keadaan suci. Jika dilaksanakan setelah fajar, dikhawatirkan air masuk dari mulut, telinga, hidung, dan sebagainya.
BACA JUGA: 5 Tips Menyiapkan Menu Sahur, Praktis dan Anti Ribet
5. Menghindari Hal yang Tak Sesuai Hikmah Puasa
Puasa tidak hanya sekadar menahan lapar dan haus, tetapi juga menahan diri dari hawa nafsu. Oleh karena itu, kita disunahkan untuk tidak melakukan perbuatan yang tidak sesuai dengan hikmah puasa itu sendiri seperti buka puasa hingga kekenyangan atau melakukan sesuatu hanya untuk kepuasan nafsu.
6. I’tikaf
I’tikaf berarti berdiam diri di masjid yang disertai dengan niat untuk beribadah pada Allah SWT. Dalam bulan suci Ramadhan kita disunahkan untuk memperbanyak I’tikaf, terutama di 10 hari terakhir karena diantara hari-hari tersebut terdapat malam Lailatul Qadar.
7. Menjaga Ucapan
Saat melaksanakan ibadah puasa kita dianjurkan untuk menjaga ucapan, maksudnya menghindari ucapan-ucapan yang tidak baik yang akan mengurangi pahala puasa dan menggantinya dengan memperbanyak membaca doa.
8. Memperbanyak Sedekah
Selain zakat yang merupakan ibadah wajib, kita juga disunahkan untuk memperbanyak sedekah di bulan suci. Memberi sedekah pada orang yang berpuasa, akan mendapat pahala yang sama besar dengan orang yang disedekahi.
BACA JUGA: 3 Cara agar Tidak Mudah Dehidrasi saat Puasa, Salah Satunya Kurangi Garam
9. Memperbanyak Membaca Al-Quran
Kalau biasanya kita membaca Al-Quran hanya beberapa lembar sehari, ketika bulan suci Ramadan alangkah lebih baik jika kita dapat membaca lebih banyak dan bisa khatam sekali dalam sebulan.
10. Konsisten Beribadah
Amalan-amalan yang kita lakukan selama Ramadan hendaknya tidak putus meskipun Ramadan telah usai, kita pun tetap bisa melakukan amalan sunah tersebut sampai hari-hari berikutnya.
Itulah 10 amalan sunah yang bisa kita lakukan selama bulan suci Ramadan, yuk maksimalkan ibadah dengan amalan sunah!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
Artikel Terkait
-
Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2025? Jangan Sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya
-
Bolehkah Puasa Syawal Dulu Baru Qadha Ramadhan? Ini Ketentuannya
-
Keutamaan Puasa Sunnah, Dilakukan Ruben Onsu yang Baru Saja Mualaf
-
Bolehkah Membayar Hutang Puasa Orang Tua yang Sudah Meninggal? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Periode Satgas Ramadan Idulfitri 2025 Ditutup, Pengguna MyPertamina Meningkat
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan