Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Risna wati
Ilustrasi makanan (Pexels/Aart Prikker)

Bulan Ramadhan akan meninggalkan kita beberapa hari lagi, kemudian umat muslim seluruh dunia akan merayakan hari kemenangannya yaitu hari raya Idul Fitri atau biasa disebut lebaran.

Saat hari raya Idul Fitri tiba kita akan merubah kembali pola makan seperti semula. Kita akan dihidangkan dengan berbagai menu makanan spesial yang hanya akan dijumpai pada saat Idul Fitri. Situasi yang seperti ini akan membuat nafsu makan semakin meningkat bahkan tidak terkontrol yang menyebabkan pola makan menjadi berantakan sehingga memengaruhi kinerja sistem pencernaan dan metabolisme tubuh.

Saat Hari raya Idul Fitri pula makanan seperti opor ayam, rendang serta olahan daging berlemak dengan bahan santan menjadi andalan pada hidangan khas lebaran. Perlu diingat bahwa makanan tersebut mengandung tinggi kalori, sehingga apabila tidak dibatasi, akan menimbulkan masalah kesehatan yang serius.

Mengetahui hal itu, penting bagi kita untuk mengatur pola makan saat mengonsumsi hidangan hari raya Idul Fitri agar tak kalap mata dan tetap sehat sehingga dapat terhindar dari berbagai penyakit akibat makanan yang tinggi kolesterol dan tinggi gula.

Dilansir dari lama promkes.kemkes.go.id, Berikut tips mengatur pola makan saat hari raya agar tak kalap mata dan tetap sehat :

1.     Batasi Makanan Yang Mengandung Santan Dan Lemak

Dilansir dari laman hellosehat.com, mengonsumsi makanan yang mengandung santan dan lemak dalam jumlah banyak bisa meningkatkan kadar lemak jenuh yang dapat menyebabkan terjadinya pemupukan lemak sehingga meningkatkan risiko berbagai penyakit kronis, terutama penyakit jantung, stroke, hingga serangan jantung.

2.     Batasi Porsi Makan Sesuai Kebutuhan Tubuh

Sesuai ajaran dan sunnah, selalu sediakan ruang bagi pencernaan untuk makanan, udara, dan air yang cukup. Maka dari itu berhenti makan saat kenyang meskipun hidangannya sangat menggugah selera.

3.     Tetap Konsumsi Sayur Dan Buah 

Hal ini membantu menjaga level kolesterol tetap dalam batas normal karena sayuran buah dapat membantu memenuhi asupan serat, vitamin, dan mineral.

4.     Kurangi Konsumsi Minuman Manis Dan Bersoda

Sebab hal tersebut akan meningkatkan kalori hingga kadar gula berlebih yang ada di dalam tubuh. Sebagai akibatnya, maka risiko berbagai penyakit seperti diabetes akan semakin meningkat.

5.     Minum Air Putih Yang Cukup

Minimal sebanyak 8 gelas per hari untuk mengurai kolesterol yang ada di dalam darah untuk mencegah berbagai risiko penyakit sebagai akibat dari makanan yang berlemak.

6.     Tetap Melakukan Aktivitas Fisik Ringan 

Walaupun hanya sekedar berjalan di lingkungan rumah agar sistem metabolisme tubuh dan peredaran darah tetap berfungsi dengan baik.

Demikian tips mengatur pola makan saat hari raya yang dapat mencegah kita dari berbagai resiko penyakit, Yuk Terapkan!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Risna wati