Belakangan ini cuaca jadi makin panas, di tempatmu juga terasa seperti ini nggak sih? Pasalnya, ini tidak terjadi di satu daerah saja, tetapi merata di seluruh wilayah Indonesia. Suhu mencapai 37 derajat Celcius membuat kita yang berada dalam ruangan merasa gerah dan kepanasan, apalagi yang kerja di luar ruangan, ya.
Cuaca yang panas seperti ini rawan membuat tubuh terkena yang namanya dehidrasi atau kekurangan cairan, padahal cairan tubuh sangat penting untuk mengendalikan suhu tubuh dan membantu kinerja sel dan organ tubuh.
Melansir dari laman Hello Sehat, untuk mencegah tubuh terkena dehidrasi, berikut ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan.
1. Perbanyak Minum Air Putih
Kunci menjaga tubuh agar tetap terhidrasi selama cuaca panas berlangsung adalah banyak minum air putih, terutama kamu yang banyak melakukan aktivitas di luar ruangan.
Pastikan kamu minum air putih dengan suhu yang normal ya, bukan air panas atau air dingin. Air panas bisa membuat tubuh lebih cepat berkeringat, sementara air dingin bisa memaksa suhu tubuh turun secara drastis.
2. Segerakan Minum
Kadang kalau tidak disegerakan, kita yang merasa haus akan lupa minum. Oleh karena itu, segerakan minum saat kamu sudah merasa haus. Menahan minum saat keadaan haus juga bisa memperbesar risiko terkena dehidrasi. Supaya nggak lupa lagi, kamu juga bisa menggunakan fitur alarm di ponsel sebagai pengingat saat waktunya minum.
3. Cek Warna Urin
Meskipun dianjurkan untuk banyak minum, bukan berarti tidak ada batasnya ya. Cara mengetahui batas tersebut adalah dari warna urin yang kita keluarkan, jika warnanya sudah berwarna jernih, maka kebutuhan air kita sudah tercukupi. Terlalu banyak minum air akan membuat perut kembung dan bolak-balik ke kamar mandi.
4. Konsumsi Buah
Untuk memenuhi cairan dalam tubuh, kita tidak hanya bisa menggunakan air, tetapi juga dengan mengonsumsi buah yang mengandung banyak air di dalamnya. Buah tersebut diantaranya ada semangka, nanas, melon, dan belimbing. Bisa jadi alternatif camilan yang sehat, nih.
5. Gunakan Perlengkapan
Selain mencegah dehidrasi dari dalam tubuh, kita juga bisa melakukannya dengan memakai perlengkapan yang mendukung seperti topi berdaun lebar dan payung yang bisa melindungi tubuh dari paparan sinar mataharida mengurangi risiko terkena dehidrasi.
Itulah 5 tips agar tubuh terhindar dari dehidrasi saat cuaca panas melanda, selamat mencoba!
Baca Juga
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Red Bull Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda, Keputusan yang Tepat?
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Lando Norris dan Oscar Piastri Siap Bersaing untuk Gelar Juara Dunia 2025
Artikel Terkait
-
Kiat Jitu Atasi Motor Mogok Pasca Mudik, Jangan Panik Duluan
-
Ban Serep Terawat, Perjalanan Mudik Aman dan Selamat
-
Jangan Sampai Nyesal dan Rugi Puluhan Juta, Pahami Cara Gunakan E-Toll di Jalan Tol yang Tepat
-
Tips Jitu Mengatasi Rasa Malas Bersosialisasi saat Lebaran bagi Penderita Fobia Sosial
-
Jurus Jitu Menjual Daihatsu Xenia Bekas: Dapat Harga Tinggi, Laku Kilat
Lifestyle
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit