Semakin ke sini, persaingan buat dapatin pekerjaan emang semakin susah. Selain saingan yang banyak, persyaratan yang dibutuhin sama perusahaan juga makin beragam.
Pas magang beberapa waktu lalu, aku baru tahu kalau kerja butuh banyak persiapan, mulai dari fisik, mental, pengalaman, dan keterampilan. Salah satu keterampilan yang aku rasa penting banget adalah keterampilan berbahasa.
Kebetulan tempat magangku bergerak di bidang komunikasi. Waktu itu sempat ada tawaran untuk jadi translator suatu bahasa, sayangnya, karena aku belum terlalu menguasai, akhirnya kesempatan itu dikasih ke rekan magangku yang lain.
Nah, dari situ aku jadi tahu kalau punya keterampilan berbahasa itu punya banyak manfaat dan bisa buka peluang kerja yang lebih luas.
Melansir dari laman Go Abroad, berikut ini adalah 5 bahasa asing yang bisa bikin kita cepat direkrut perusahaan.
1. Inggris
Bahasa asing pertama sudah pasti bahasa Inggris. Kalau punya kemampuan lebih di bahasa ini, kamu bisa punya peluang kerja yang luas banget.
Pasalnya, belum banyak orang yang benar-benar jago bahasa ini, apalagi di daerah kota sedang dan kecil. Sementara makin ke sini kebutuhan bahasa Inggris makin banyak.
Pekerjaan yang butuh skill bahasa Inggris yang paling dekat sama kita, misalnya penerjemah, guru les bahasa Inggris, dan pemandu wisata.
2. Mandarin
Bahasa resmi yang digunakan negara China dan Taiwan ini jadi bahasa dengan penutur terbanyak kedua setelah Inggris, salah satunya karena China menjadi salah satu negara dengan perekonomian terbesar di dunia.
Jago bahasa Mandarin bisa jadi nilai plus buat kamu kalau mau lamar ke perusahaan luar negeri.
3. Jerman
Jadi salah satu negara dengan perekonomian terbesar di Eropa, bikin banyak orang ingin kerja sekaligus kerjasama sama perusahaan di Jerman.
Enggak heran kalau sekarang orang yang bisa bahasa Jerman itu sangat dibutuhkan.
Di laman Go Abroad disebutin kalau di Amerika Serikat, orang yang punya kemampuan berbahasa Jerman punya gaji yang lebih tinggi dibanding yang lain.
4. Prancis
Tahu sendiri kan sektor pariwisata, fesyen, dan juga kuliner di Prancis iyu kayak gimana?
Kan ada banyak tuh merek-merek fesyen yang mau kolaborasi sama perusahaan yang ada di sana, otomatis mereka butuh orang yang bisa bahasa Prancis buat komunikasi.
Kabar gembiranya, bahasa Prancis ini termasuk yang paling gampang dipelajari, terutama grammar-nya. Masih lebih susah bahasa Inggris, sih, kalau menurutku.
5. Spanyol
Bahasa Spanyol jadi bahasa keempat yang paling banyak dipakai sama penutur asli dan non-pribumi (negara selain Spanyol).
Selain itu, bahasa ini juga jadi bahasa ekonomi paling populer dan diminati di Amerika.
Jadi, kalau kamu punya kemampuan bahasa Spanyol yang oke, bisa tuh coba-coba lamar ke perusahaan luar negeri.
Nah itu tadi beberapa bahasa yang bermanfaat kalau dipelajari, khususnya buat job seeker biar bisa cepat direkrut perusahaan. Tertarik belajar yang mana, nih?
Baca Juga
-
Sprint Race MotoGP Amerika 2025, Pecco Bagnaia Mulai Beri Perlawanan
-
Red Bull Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda, Keputusan yang Tepat?
-
Bukan Pecco Bagnaia, Marc Marquez Sebut Adiknya Sebagai Pesaing Utama
-
Performa Mentereng Marc Marquez Buat Ducati Kerap Dicurigai Pilih Kasih
-
Lando Norris dan Oscar Piastri Siap Bersaing untuk Gelar Juara Dunia 2025
Artikel Terkait
-
ASN Tak Boleh Telat di Hari Pertama Masuk Kerja Usai Lebaran, Wamendagri: Nggak Bisa Santai-santai!
-
Cetak Laba Rp623 Miliar, Begini Strategi PANI Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja
-
Lisa Mariana Kerja Apa? Jengkel Dituduh Rela Bongkar Hubungan dengan RK demi Dapat Endorse
-
Cek FAKTA: Info Loker McDonalds Indonesia di TikTok, Benarkah?
-
Bill Gates Prediksi Profesi Dokter dan Guru Bakal Hilang 10 Tahun Lagi
Lifestyle
-
Selain Donatur Dilarang Ngatur: Apakah Pria Harus Kaya untuk Dicintai?
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
Terkini
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Lezatnya Bakso Lava Aisyah, Pilihan Tepat untuk Pencinta Kuliner Pekanbaru
-
Gelar Konferensi Pers, Drama Kim Soo-hyun 'Knock-Off' Terancam Tak Tayang
-
Film Muslihat: Tipu Daya Iblis di Panti Asuhan, Siapa yang Akan Tersesat?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan