Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Diana Retnasari
Ilustrasi pekerja (Unsplash/Magnet.me)

Resign kerja merupakan satu langkah besar dalam hidup yang dilewati oleh sebagian besar orang. Ternyata tak sedikit alasan yang membuat seseorang memilih resign dari pekerjaan yang sebelumnya sangat diharapkan.

Mencari pekerjaan memang bukan hal yang gampang untuk dilakukan, namun bekerja di sebuah perusahaan yang bikin makan hati setiap hari juga tidak sehat untuk kondisi mental. Oleh karena itu, ada satu pilihan yang bisa dimanfaatkan oleh para pekerja yaitu resign.

Resign sering dikonotasikan sebagai hal negatif oleh sebagian orang. Banyak yang menganggap bahwa pekerja yang resign adalah orang yang tidak bersyukur dan membuang kesempatan dalam berkarier.

Padahal pada kenyataannya langkah tersebut justru dapat menyelamatkan seseorang dari hal buruk yang bisa saja menimpa mereka jika masih bertahan di lingkungan kerja yang membuat tidak nyaman.

Lantas, apa sajakah hal yang biasanya dijadikan landasan bagi seseorang untuk resign dari tempat kerja? Simak selengkapnya dalam informasi berikut ini.

1. Bos toxic

Mungkin banyak yang sependapat jika memiliki atasan toxic tergolong sebagai red flag dalam dunia kerja. Bos yang selalu berpusat pada kesalahan dan less appreciation sering membuat para anak buahnya merasa muak.

Oleh karena itu, alasan orang-orang memilih untuk keluar dari pekerjaan adalah karena keberadaan bos yang toxic ini. Jika memaksa lanjut pun rasanya tidak akan sanggup untuk menghadapi perilaku mereka. 

2. Rekan kerja munafik

Lingkungan kerja memiliki peran penting dalam menciptakan suasana kerja yang nyaman agar hasil kerja juga maksimal. Namun berada bersama rekan kerja yang munafik sering kali bikin kesal.

Apalagi jika mereka juga bermuka dua dan sering menjelek-jelekkan kita di hadapan atasan, padahal saat bersama terlihat baik-baik saja.

3. Career stuck

Beberapa orang membutuhkan tantangan dalam berkarir agar hidup lebih ada feel-nya. Setelah bertahun-tahun berkarir dan tidak ada kemajuan membuat mereka ingin mencari pekerjaan lain agar skill semakin terasah dan bisa mendapatkan kesempatan karir yang lebih cerah di masa depan.

4. Keinginan untuk switch career

Switch career menjadi pilihan bagi orang-orang yang kurang beruntung karena mendapatkan bidang pekerjaan yang tidak sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki selama ini.

Mereka yang ingin switch career umumnya memiliki latar belakang pendidikan yang berbeda dengan apa yang menjadi mimpi sejak kecil sehingga susah menyesuaikan antara keahlian dan keinginan dalam berkarir.

Itulah beberapa alasan yang membuat seseorang mantap mengambil resign sebagai jalan untuk lebih mendapatkan lingkungan kerja yang lebih layak dan kesempatan baru yang lebih baik di masa depan. Apakah kalian adalah salah satu dari mereka?

Diana Retnasari