Ada yang bilang untuk jangan menilai sebuah buku dari sampulnya saja. Hal ini memang tidak sepenuhnya salah, karena apa yang ada di permukaan belum tentu sama dengan isi keseluruhannya. Namun, ketika berjalan di antara deretan buku yang berjejer di rak toko buku, tentu saja mata kita akan tertuju pada buku yang memiliki sampul menarik.
Jadi, juga tidak salah jika kita memutuskan untuk membeli buku karena tertarik dengan sampulnya. Umumnya, sampul buku merupakan cerminan dari judul dan isi buku. Ada banyak jenis atau macam desain sampul buku yang sering diterapkan para ilustrator saat membuat sampul buku.
Dilansir dari unggahan akun Instagram @metastatepublishing, berikut ini adalah lima macam desain sampul buku yang sering digunakan.
1. Desain minimalis
Desain pertama yang cukup umum digunakan adalah desain minimalis. Biasanya, desain ini lebih mengutamakan dan menonjolkan sisi minimalis dengan membuang elemen-elemen yang dianggap berlebihan dan tidak perlu. Desain minimalis akan memberikan lebih banyak ruang kosong dan biasanya hanya berfokus pada satu objek utama saja.
2. Desain ilustrasi
Desain kedua yang umum digunakan adalah desain ilustrasi. Desain yang satu ini menampilkan ilustrasi yang digambar dengan tangan atau dapat juga dibuat secara digital. Desain ilustrasi sering menjadi pilihan untuk menggambarkan dunia yang akan dimasuki oleh pembacanya.
3. Desain big typography
Desain selanjutnya ada big typography yang menggunakan teks atau font dalam sampul yang besar dan menonjol sebagai elemen visual utama. Desain yang satu ini sering digunakan untuk menyampaikan pesan yang jelas dan berani tentang buku tersebut.
4. Desain siluet
Desain keempat ada desain siluet. Sesuai dengan namanya, desain ini menggunakan profil karakter, objek, atau adegan tertentu yang mencolok untuk menciptakan kesan misteri. Sampul dengan desain ini akan memberikan imajinasi bagi pembaca sambil mengisyaratkan elemen-elemen penting dalam sebuah cerita.
5. Desain fotografi
Desain terakhir yang umum digunakan adalah desain fotografi. Desain ini menggunakan foto asli untuk menyampaikan pesan visual. Desain fotografi ini dapat menampilkan pemandangan, orang, atau objek yang menjadi pusat perhatian cerita.
Itulah lima macam desain sampul buku yang umum digunakan pada berbagai jenis buku, mulai dari fiksi sampai non fiksi. Desain mana yang jadi favoritmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Perjalanan Menemukan Kebahagiaan dalam Ulasan Novel The Burnout
-
7 Manfaat Kesehatan Mengejutkan dari Membaca Buku Setiap Hari
Lifestyle
-
Elegan dan Manis! 4 Inspirasi Outfit Feminin ala Minnie (G)I-DLE
-
4 OOTD Minimalis ala Wooyoung ATEEZ yang Tetap Modis untuk Disontek!
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
Terkini
-
Ki Hadjar Dewantara Menangis, Pendidikan yang Dulu Dibela, Kini Dijual
-
A Minecraft Movie: Masuk Dunia Game di Hari Lebaran, Wuih Seru!
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik, Ini Harapan Besar Erick Thohir
-
Lapau Rang Sangka: Surga Sarapan Minang di Jalan Cipta Karya Pekanbaru
-
Lea Tinggalkan SECRET NUMBER, Masa Depan Grup Mulai Dipertanyakan