Ingin me time ke cafe hanya untuk sekedar recharge energy? Atau quality time bareng pasangan tapi bingung mau nitipin si kecil ke mana? Atau mungkin kamu udah lama gak hangout bareng bestie dan ingin nge-chill bareng, tapi takut anak tantrum?
Nah, jika kamu merasakan dilema seperti itu, kamu bisa memilih cafe yang dilengkapi dengan playground sebagai best solution. Emang ada?
Nah, untungnya saat ini sudah banyak sekali cafe yang didesain aesthetic dan Instagramable juga dilengkapi dengan playground yang nyaman sehingga sangat family and kids friendly. Dijamin, orang tua happy, anak pun jauh lebih happy.
Buat kamu yang berdomisili di Bandung ataupun sedang merencanakan liburan ke Bandung, berikut ini ada 3 rekomendasi cafe aesthetic di Bandung lengkap dengan playground. Ada apa saja?
1. Pillow Park Cafe
Rekomendasi pertama adalah Pillow Park cafe yang beralamat di jalan Dakota Raya 48, Gunung Batu. Lokasinya yang sangat strategis, reachable, hanya berjarak kurang lebih 1 kilometer saja dari gate tol Pasteur, membuat cafe ini menjadi destinasi yang tepat khususnya bagi kamu yang berasal dari luar kota Bandung.
Vibes seperti di Bali, cafe ini menawarkan berbagai macam wahana anak, area pasir yang bertema pantai, jumping castle, play and learn dan story telling. Jangan lupa untuk membawa baju renang untuk si kecil, karena di sini juga terdapat wet area dengan air mancur yang membuat anak bisa puas bermain air.
2. Baker Street Cafe
Buat kamu yang mencari cafe Instagramable dengan sajian pastry, bakery, artisan coffee and tea, ataupun Western food, kamu bisa memilih Baker Street yang berada di jalan Cimandiri No.18, Citarum. Lokasinya berada di tengah kota Bandung, tidak jauh dari gedung Sate dan gazibu sehingga mudah diakses dari berbagai penjuru.
Playground yang ada di sini pun terbilang cukup besar untuk ukuran cafe. Terdapat area mandi bola dan slider yang agak tinggi, membuat anak-anak pasti betah. Juga dilengkapi semacam mini library dengan koleksi buku anak yang bisa dibaca di tempat.
3. Laloba Oase Rasa
Last but not least, ada Laloba Oase Rasa yang baru saja melakukan grand opening pada 15 Juni 2024 lalu. Konsep cafe dengan interior minimalis dipadukan dengan area playground super colourful, membuat cafe yang berlokasi di jalan LLRE Martadinata No.32 selalu ramai khususnya setiap akhir pekan.
Mainan yang tersedia di playground ini pun terbilang sangat lengkap. Mainan edukasi, sensory play, climbing area, juga terdapat mini slider atau perosotan yang membuat anak auto happy gak ingin pulang. Buka mulai pukul 08.00 pagi, cafe ini bisa menjadi ide tempat sarapan bareng keluarga.
Nah, itu dia 3 rekomendasi cafe aesthetic dan instagramable di Bandung yang dilengkapi dengan playground. Mau ajak keluargamu kemana, nih?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Varian Serum dari Hanasui, Lawan Jerawat hingga Kecilkan Pori-Pori
-
Probiotic Series Hanasui, Hempas Sel Kulit Mati dan Perkuat Skin Barrier
-
Tahan Air dan Anti Whitecast, 3 Sunscreen Biore Nyaman Digunakan Seharian
-
Auto Glowing! Ini Brightening Serum Series dari Hanasui, Harga Rp30 Ribuan
-
3 Skincare dari Scarlett Mengandung Ceramide, Ampuh Perkuat Skin Barrier
Artikel Terkait
-
Ikut Gembira Guru Supriyani Divonis Bebas, Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Mudah-mudahan Ini Kasus Terakhir
-
Bukan Main, Tasya Farasya Habisnya Rp 627 Juta untuk Kirim Undangan Ulang Tahun Anak
-
Habis Ratusan Juta buat Undangan, Tasya Farasya Juga Beri Doorprize Mewah di Ultah Anak
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Dulu Kasih 'Mini Cooper', Hampers Ultah Anak Tasya Farasya Lagi-Lagi Bikin Syok: Emang Agak Lain ...
Lifestyle
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
-
4 Rekomendasi Blush On Berbentuk Stick, Anti Ribet dan Praktis!
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
Terkini
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!