Gaya boleh simpel, tapi tetap harus on point dong! Buat kamu yang suka tampil kasual tanpa ribet, gaya sehari-hari Megawati Hangestri bisa banget jadi inspirasi.
Nggak cuma jago smash di lapangan voli, Mega juga punya selera fashion yang kece banget di luar lapangan. Lewat pilihan outfit-nya yang stylish, Mega membuktikan kalau tampil modis nggak harus ribet.
Nah, kali ini kita intip 4 ide outfit hangout ala Megawati Hangestri yang bisa kamu contek biar tetap on point saat jalan bareng teman. Siap-siap upgrade OOTD kamu jadi makin keren ya!
1. City Stroll in Monochrome Outfit
Dalam look pertama, Mega tampil dengan gaya kasual yang memancarkan kesan stylish untuk suasana malam. Ia memadukan blazer abu-abu oversized dengan inner hitam dan celana panjang hitam, menciptakan kesan monochrome yang sempurna.
Untuk aksesori, Mega menggunakan hijab hitam polos yang menyatu dengan warna outfit secara keseluruhan. Ia juga menambahkan tas bahu berwarna hitam glossy.
Penampilannya dilengkapi dengan sneakers sporty berwarna hitam-putih, cocok untuk mobilitas namun tetap pertahankan sisi modis-nya.
2. Garden Vibes with Feminine Outfit
Di look kedua ini, Mega tampil manis dan feminin dengan nuansa soft tone yang segar banget. Ia mengenakan blouse abu muda lengan panjang yang dipadukan dengan rok tiered panjang berwarna senada, outfit ini memberikan kesan flowy, dan sangat cocok untuk suasana santai seperti piknik atau nongkrong di kafe bernuansa alam.
Untuk melengkapi penampilannya, Mega memilih hijab berwarna nude yang senada dengan outfit, menciptakan tampilan yang lembut dan harmonis. Ia juga membawa sling bag kecil warna hitam, memberi sedikit kontras tapi tetap cocok digunakan.
Sementara itu, sneakers abu-putih yang ia kenakan menambah kesan aktif dan nyaman untuk berjalan-jalan.
3.Campus Stroll dengan Rok Satin dan Jaket Hitam
Pada tampilan selanjutnya, Mega memberikan kesan anggun yang kasual, cocok untuk aktivitas santai di area kampus atau sekadar menikmati sore hari. Ia memadukan jaket hitam ramping dengan kesan rapi, tak lupa dipadukan dengan inner abu-abu yang sedikit terlihat di bagian pergelangan tangan, menambahkan efek layering.
Rok satin berwarna krem yang flowy mempermanis keseluruhan look, memberikan sentuhan feminin yang lembut dan menawan. Untuk hijab, Mega memilih jilbab hitam polos yang dikenakan dengan gaya simpel dan clean, senada dengan warna jaket.
Tak ketinggalan, ia melengkapi outfit ini dengan sepatu loafers hitam ber-platform. Sling bag hitam yang dikenakan menyilang di tubuh menambah nuansa aktif dan praktis, menjadikan outfit ini pilihan tepat untuk tampil stand out saat hangout.
4.Shopping Look dengan Celana Cargo dan Cardigan Abu
Pada outfit terakhir, Mega mengenakan inner hitam lengan panjang yang menjadi dasar dari outfit ini, lalu dilapisi cardigan abu muda yang simpel.
Pilihan celana cargo hitam membuat tampilan ini semakin kasual dan terlihat nyaman digunakan. Mega kembali mengenakan hijab hitam polos yang konsisten menjaga nuansa warna netral dalam outfit-nya.
Untuk alas kaki, ia memilih sandal Crocs berwarna krem dengan motif marmer yang memberikan sentuhan playful sekaligus nyaman untuk berjalan-jalan. Tas selempang kecil berwarna hitam menjadi pelengkap yang serbaguna dan praktis, memperkuat kesan kasual dari keseluruhan look ini.
Nah, itu tadi 4 outif kasual ala Megawati Hangestri yang bisa kamu jadikan inspirasi OOTD hangout dengan teman. Mix and Match mana yang jadi favoritmu?
Baca Juga
-
4 Toner Chamomile dengan Efek Anti-Inflamasi untuk Lawan Jerawat Membandel
-
4 Rekomendasi Serum Vegan untuk Wajah Glowing Alami, Minim Risiko Iritasi!
-
4 Sepatu Hiking Brand Lokal dengan Desain Stylish, Nyaman untuk Medan Berat
-
4 Night Cream Collagen untuk Anti-Aging, Ampuh Hempas Garis Halus dan Kerutan
-
4 Sleeping Mask dengan Peptide, Rahasia Kulit Kencang & Glowing Pagi Hari
Artikel Terkait
-
3 Inspirasi Clean Outfit Pria ala Hwang Minhyun, Simpel tapi Stylish!
-
Gaji Megawati Hangestri di Red Sparks, Kini Mantap Tinggalkan Liga Voli Korea demi Ibu
-
Sosok Ko-Hee Jin, Tangisi Kepulangan Megawati Hangestri ke Indonesia
-
Boyish hingga Feminin, 4 Ide Gaya OOTD ala Lia ITZY yang Bisa Kamu Coba
-
Biar Makin Stylish, Sontek 4 Ide Daily Outfit ala Jongho ATEEZ Ini!
Lifestyle
-
Bukan Sekadar Motivasi! Ini Cara Realistis Tingkatkan Percaya Diri dari Nol
-
4 Toner Chamomile dengan Efek Anti-Inflamasi untuk Lawan Jerawat Membandel
-
Style Aesthetic! 4 Padu Padan Daily OOTD Youthful ala Ian Hearts2Hearts
-
4 Pilihan Lip Balm Dibekali SPF untuk Cegah Bibir Hitam dan Pecah-Pecah!
-
Bukan Lomba Lari: 7 Pelajaran Hidup yang Sering Terlambat Kita Sadari
Terkini
-
Tak Saling Sapa di Sidang Paripurna, Isu Keretakan Purbaya dan Luhut Kian Mencuat
-
Timnas Indonesia, Piala Dunia 2026 dan Komentar Alex Pastoor yang Bertendensi Keuntungan
-
Review Novel Doki-Doki Game: Start!, Eksekusi Plot dalam Bentuk Permainan
-
Promosi Film Baru, Aliando Syarief Bikin Warganet Nostalgia dengan Pesona Digo GGS!
-
Refleksi Hari Santri: Tantangan Pesantren Meneguhkan Integritas Pendidikan