Usai diautopsi di Rumah Sakit Margono Purwokerto, jasad pria yang ditemukan meninggal di Sungai Mbawang Pekuncen, Banyumas ternyata asal Purbalingga.
Menurut keterangan Polisi dari Polres Banyumas, bahwa identitas korban adalah Puji Marseno (27) warga RT 01 RW 02, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Purbalingga.
Dia diketahui memiliki istri warga Ajibarang dengan aktivitas kesehariannya yaitu berjualan sayur. Polisi masih menyelidiki motif atas kasus tewasnya pria yang kini telah dikerahui identitasnya tersebut.
Jasad korban kini sudah disemayamkan oleh pihak keluarganya di Karanganyar Purbalingga.
Warga Grumbul Karangpundung RT 4 RW 4, Desa / Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas digegerkan oleh berita temuan mayat pria disungai pada Sabtu (23/11/2019). Penemuan mayat itu berada di Sungai Mbawang tepatnya berada dibawah jembatan kali Pendeh Legok/Pasiraman, Pekuncen oleh warga yang sedang melintas.
Lantas kejadian itu diberitahu kepada warga sekitar yang kemudian dilaporkan ke Polsek Pekuncen.
Usai mendapatkan laporan dari warga, petugas dari Kepolisian Sektor Pekuncen Polres Banyumas menuju ke TKP.
Kapolsek Pekuncen, AKP Susanto menerangkan bahwa, mayat berjenis kelamin pria itu tidak ditemukan adanya kartu identitas. “Ciri-ciri korban yakni pria, badan agak gemuk, memakai baju hitam bergambar Iwan Fals dengan mengenakan celana pendek jeans.” Terangnya, Sabtu (23/11).
Masih lanjut Kapolsek, dari laporan warga sekitar, mereka tidak mengetahui atau mengenali korban. “Ada kemungkinan orang jauh, sementara ini jasad korban telah kami bawa kerumah sakit Margono untuk dilakukan autopsi.” Imbuhnya.
Berdasarkan, tanda-tanda pada tubuh korban, terdapat sejumlah luka, yakni pada jari dan juga pada leher. “Ada luka di leher seperti bekas jeratan, namun kami belum bisa memastikan apakah korban ini tewas dibunuh. Jadi, kami masih mendalami kasus ini dan akan kami ungkap.” Pungkasnya.
Sumber Artikel : Cilacap.info
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Jazz Gunung Slamet 2024: Perkuat Pertumbuhan UMKM di Wanawisata Baturraden
-
Edukasi Para Perangkat Desa, LKPP Gelar Sosialisasi PBJ di Desa di Lingkungan Banyumas
-
Konser Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud di Banyumas Ricuh, Diduga karena Provokasi Pendukung Paslon Lain?
-
Kericuhan Konser Sahabat Ganjar di Purwokerto Berbuntut Panjang, Polisi Lakukan Ini
-
Konser Sahabat Ganjar Diwarnai Keributan, PDIP Lapor Polisi
News
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
5 Hero Marksman Jungle Terbaik di META Mobile Legends November 2024
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade