Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | JOKO AWAL SUROTO
Guru SDN Mustikajaya VII Kota Bekasi melakukan kegiatan Senam Kesegaran Jasmani

Pandemi Covid-19 yang tengah melanda hampir seluruh dunia tentunya membawa perubahan signifikan bagi kehidupan sehari-hari. Begitu pula dengan masyarakat Indonesia yang tengah menjalani kondisi baru atau New Normal di tengah pandemi ini, yang menyangkut semua kegiatan di luar rumah kembali dilakukan. New Normal atau kondisi baru yang secara bertahap memperbolehkan kegiatan di luar rumah kembali dilakukan masih membawa kekhawatiran sendiri. Kekhawatiran masyarakat berakar dari wabah Covid-19 di Indonesia yang sampai sejauh ini masih juga belum mereda.

Dengan menghadapi New Normal dalam keadaan pandemi yang masih belum mereda, semua diharuskan menjaga kesehatan tubuh serta tetap melakukan social distancing hingga Covid-19 benar-benar menghilang dan kondisi kembali seperti semula. Tak terkecuali para guru yang harus tetap memberikan pembelajaran jarak jauh atau online sebagai garda terdepan demi berlangsungnya pendidikan nasional tetap berjalan dan sebagai tugas dan tanggung jawabnya sebagai pendidik.

Covid-19 bisa menyerang siapa saja. Supaya tidak mudah terjangkit, pastikan untuk menjaga tubuh tetap sehat dan daya tahan tubuh meningkat. Salah satu hal yang perlu dilakukan adalah tidak menghilangkan kebiasaan olahraga meski berada di tengah pandemi. Tidak harus berolahraga tiap hari. Berolahragalah minimal tiga kali seminggu dengan durasi 30-60 menit per sesi. Walaupun New Normal sudah mulai membolehkan menjalankan aktivitas di luar, sebaiknya tetap lakukan olahraga di rumah untuk meminimalisir bertemu banyak orang, sehingga mengurangi risiko tertular virus.

Seperti yang dilakukan oleh guru-guru SDN Mustikajaya VII Kota Bekasi, yang beralamat di Mutiara Gading Timur Blok N.10 RT.11/29 Kelurahan Mustikajaya Kec. Mustikajaya Kota Bekasi, ada aktivitas yang dilakukan secara rutin untuk menjaga kesehatan jasmani, yaitu sudah dijadwalkan setiap hari Sabtu untuk melakukan Senam Kesegaran Jasmani secara bersama-sama, karena para guru sadar untuk memberikan pembelajaran jarak jauh/online yang berkualitas kepada para siswanya diperlukan kesehatan jasmani yang prima, dan percaya bahwa di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat (mens sana in corpore sano).

Di dalam tubuh  yang sehat terdapat jiwa yang kuat, sudah dikenal oleh banyak orang sejak lama dan terbukti benar karena orang yang rutin berolahraga akan memiliki tubuh yang sehat atau bugar dan kesehatan yang terjaga. Para guru dapat melakukan aktivitas sehari-hari dengan baik, memberikan PJJ/online berkualitas, tetap semangat, tidak cepat lelah dan tidak mudah sakit. Senam yang merupakan salah satu cabang dari olahraga sangat penting bagi tubuh karena orang yang terbiasa olahraga akan lebih sehat dibandingkan dengan orang yang jarang berolahraga.  Olahraga selain untuk kesehatan dan kebugaran, juga bisa menjadi refreshing dan terapi agar tubuh tidak kaku setelah lama bekerja di depan komputer, laptop, atau gawai.

Untuk mengurangi stres,  guru di SDN Mustikajaya VII Kota Bekasi juga mengalokasikan sedikit waktu untuk me time. Me time tidak harus keluar sekolah atau pergi ke suatu tempat. Para guru tetap bisa me time di sekolah dengan melakukan hal-hal yang membuat senang. Guru bisa me time dengan membaca buku, menggambar, edit video, hingga membuat video animasi. Guru juga bisa menyalurkan hobi-hobi positif atau hal – hal lainnya yang bisa membuat guru rileks dan segar guna menunjang PJJ/online berkualitas.

JOKO AWAL SUROTO