Bahagia di waktu yang menyenangkan tentu gampang untuk dilakukan. Sebaliknya, bahagia di tengah kesulitan adalah bukan hal yang mudah. Emosi dan perasaan seseorang adalah sesuatu yang nyata dan valid untuk dapat diekspresikan.
Walaupun sedang menjalani masa sulit, tak ada salahnya untuk mencoba berusaha tetap positif dan bahagia. Berikut ini terdapat lima kunci yang dapat diterapkan untuk kamu yang ingin tetap bahagia meski di tengah kesulitan, mengutip dari Halodoc.
1. Hidup di masa sekarang
Terkadang seseorang merasa tidak bahagia karena menyesali suatu hal di masa lalu atau terlalu mengkhawatirkan suatu hal di masa depan.
Sesungguhnya, masa lalu dapat dijadikan sebagai pengalaman untuk hidup di masa kini dan memperbaiki rencana di masa depan. Selain itu, jangan terlalu mengkhawatirkan sesuatu secara berlebihan padahal hal itu belum tentu terjadi dan justru hanya mengusir rasa bahagiamu yang dapat kamu rasakan saat ini.
2. Jalan-jalan di alam terbuka
Luangkan waktu untuk sekedar jalan-jalan di alam terbuka. Kamu dapat memilih pergi ke pantai, gunung, hutan, atau tempat lainnya yang dapat membuatmu merasa nyaman. Pergi ke alam diyakini dapat meningkatkan suasana hati seseorang sehingga dapat merasa lebih bahagia.
3. Bersyukur atas apa yang telah dimiliki
Mencoba untuk bersyukur atas apa yang telah dimiliki dapat menjadi salah satu kunci agar kamu tetap bahagia meski dalam keadaan sulit. Tak perlu membandingkan diri dengan orang lain, cukup nikmati proses yang kamu jalani.
4. Menemukan zona nyaman
Mencari zona nyaman di mana kamu dapat melakukan aktivitas dengan merasa nyaman dapat menjadi satu pilihan yang tepat agar hidupmu tetap bahagia di masa sulit. Kamu dapat mencatat tempat, aktivitas, orang terdekat yang dimasukkan ke dalam daftar zona nyaman.
Ketika merasa di masa sulit, kamu dapat mencoba untuk menghubungi mereka dan menghabiskan waktu bersama. Hal ini dapat meningkatkan mood kamu.
5. Membagikan kebahagiaan
Ada pepatah mengatakan jika kamu ingin merasakan kebahagiaan, maka bagikanlah kebahagiaan. Oleh karena itu, hal tersebut dapat kamu terapkan agar bisa merasa bahagia di tengah kesulitan. Cobalah untuk menemukan sesuatu yang membahagiakan yang dapat kamu bagi bersama teman, keluarga, dan orang asing.
Nah, itulah kelima kunci yang dapat kamu coba terapkan agar tetap dapat merasa bahagia meski di tengah masa yang sulit. Semoga bermanfaat ya.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
-
Menyederhanakan Kebahagiaan: Temukan Kebahagiaanmu dalam Hal-Hal Kecil Ini!
-
Ulasan Buku Hati Tak Bertangga, Rahasia Hidup Tenang dan Bahagia
-
Ulasan Buku To Heal Is To Be Happy, Cara-cara Sederhana untuk Berbahagia
-
Ulik Tuntas Sikap Syukur dari Sisi Psikologis Bersama Yoursay Talk: Gratitude is the Attitude
News
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
Terkini
-
Gagal Taklukkan Raja Asia, Jay Idzes Pastikan Timnas Indonesia Tak Menyerah
-
SHINee Love Like Oxygen: Sakitnya Kehabisan Napas Karena Cinta
-
3 Rekomendasi Film Angelina Jolie Bergenre Fantasi
-
Taklukkan Kembali Gregoria Mariska Tunjung, Bukti Dominasi Akane Yamaguchi
-
Debut Manis Kevin Diks di Timnas Indonesia, Nyaris Cetak Assist tapi Cedera