Telah terjadi peristiwa ledakan bom bunuh diri yang menewaskan 13 tentara AS dan 60 warga sipil di Bandara Kabul.
Bom bunuh diri ini terjadi pada hari Kamis (26/8/2021) di saat warga Afghanistan berebut masuk ke bandara agar dapat meninggalkan negara yang kini sudah dikuasai Taliban.
Di samping warga Afghanistan, juga banyak negara-negara Barat, terutama AS yang ingin segera dievakuasi melalui Bandara Kabul.
Peristiwa ledakan tersebut telah menyulut kemarahan Presiden AS Joe Biden. Ia memerintahkan agar melakukan tindakan pembalasan dengan memburu kelompok yang bertanggung jawab atas guncangan dua ledakan itu.
Sementara, ISIS yang berada di Irak dan Suriah mengklaim bahwa ledakan di bandara yang dianggap paling aman karena dijaga pasukan NATO, dilakukan oleh kelompok mereka.
Disadur dari Reuters, para pejabat AS mengungkapkan bahwa masih ada sekitar 1.000 warga Amerika Serikat yang menunggu untuk dievakuasi.
Akibat dari Kebijakan yang tergesa-gesa Joe Biden mengevakuasi warga AS sampai dengan tenggang waktu 31 Agustus, ia menuai banyak kritik.
Para pemimpin intelijen, militer dan kongres telah melakukan konsolidasi dan memohon kepada Joe Biden untuk melakukan tindakan perlawanan terhadap para Taliban, agar mereka keluar dari perimeter Bandara Kabul. Dengan begitu, kepastian keamanannya benar-benar terjamin.
Salah satu dari Senator AS dari Partai Demokrat, Bob Menendez mengatakan bahwa Taliban tidak mungkin bisa menjamin keamanan warga AS.
"Saat kami menunggu rincian lebih dulu, satu hal yang pasti, kami tidak bisa mempercayakan keamanan warga amerika kepada Taliban," kata Menendez.
Evakuasi warga dan pasukan Amerika di Afghanistan telah dimulai sejak bulan Mei, kemudian diperpanjang oleh Joe Biden sampai dengan tanggal 31 Agustus 2021.
Akan tetapi, para pejabat kementerian pertahanan AS mengingatkan Biden akan kemungkinan kemunculan milisi ISIS yang dapat mengancam keamanan di Bandara Kabul.
Presiden dari Partai Demokrat itu bersikeras untuk segera mengevakuasi warganya sampai dengan akhir Agustus, meskipun banyak yang mendesaknya untuk memperpanjang waktu penarikan dan proses evakuasi.
Seorang penasihat Joe Biden yang tidak ingin disebut namanya mengatakan kematian pasukan AS justru menjadi alasan mengapa presiden itu tetap pada pendiriannya, untuk segera menarik pasukannya, dan akibat-akibat yang akan terjadi jika AS terus-menerus terlibat dalam situasi politik di Afghanistan.
Lanjut penasihat itu, risiko lain juga akan terjadi, di antaranya perpecahan dalam Partai Demokrat akan semakin memburuk.
Tag
Baca Juga
-
Sering Dianggap Buruk, Ini 5 Kelebihan Menjadi Orang Pemalu
-
Diperpanjang Lagi sampai 4 Oktober, PPKM Level 2-3 Berlaku di Jawa dan Bali
-
Jalan Keluar Suatu Masalah Jadi Pemantik Masalah Selanjutnya
-
Gelisah jelang Hari Senin, Ini 5 Cara Jitu Menanggulangi Lunaediesophobia
-
5 Minuman Berkhasiat yang Bisa Membakar Lemak di Tubuh Kamu
Artikel Terkait
-
Heboh! 88 Anggota Kongres AS Desak Biden Jatuhkan Sanksi ke 2 Menteri Israel Terkait Kekerasan di Tepi Barat
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
Ledakan Bom Mobil di Pakistan Tewaskan Dua Anak dan Lima Militan
-
Tegang! Iran Tolak Tekanan Barat Soal Nuklir
-
Momen Pertemuan Donald Trump dan Joe Biden di Gedung Putih
News
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
5 Hero Marksman Jungle Terbaik di META Mobile Legends November 2024
Terkini
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Jadi Cameo, Ini Detail Karakter Jang Hee Jin di Drama Jeongnyeon Episode 11