Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Ina Barina
Skuad Thomas Uber Cup bersama Ketua PBSI melakukan pemotretan jelang keberangkatan (Twitter/@INAbadminton)

Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) resmi mengadakan acara pengukuhan dan pelepasan untuk para atlet yang akan mewakili Indonesia bertanding di ajang prestisius yaitu Sudirman Cup 2021 dan Thomas-Uber Cup 2020.

Acara pengukuhan dan pelepasan para atlet bulu tangkis ini diselenggarakan di Hall Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur pada Senin (20/9/2021).

Pengukuhan dan pelepasan tim Sudirman Cup 2021 dan Thomas-Uber Cup 2020 dipimpin langsung oleh Ketua Umum PP PBSI yaitu Agung Firman Sampurna dan Sekjen PBSI, Mohammad Fadil Imran.

Acara dibuka dengan sesi foto untuk skuad Sudirman Cup 2021 dan skuad Thomas-Uber Cup 2020. Kemudian sesuai tradisi di tahun-tahun sebelumnya, dilakukan acara hormat bendera Merah-Putih dilakukan setelah sesi foto.

Dilanjutkan dengan pemberian apresiasi kepada pelatih kepala ganda campuran, Richard Mainaky yang akan secara resmi pensiun dari posisi pelatih pada akhir September ini.

Selain itu, simulasi penanganan serangan jantung juga turut diadakan sebagai salah satu bekal ilmu untuk tim sebelum bertanding di ajang pertandingan bulutangkis Internasional nomor beregu, Sudirman Cup 2021 dan Thomas-Uber Cup 2020.

“Yang berjuang, ayo berjuang dengan segenap tenaga, jangan menyerah sampai titik darah penghabisan. Kemudian, kami akan memberikan doa karena teman-teman semua adalah harapan seluruh rakyat Indonesia," pesan Ketua Umum PP PBSI, Agung Firmansyah dalam sambutannya pada Senin untuk seluruh anggota tim yang akan berangkat menuju Finlandia maupun Denmark, seperti dikutip dari laman badmintonindonesia.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, tim Sudirman Cup dan Thomas-Uber Cup saya lepas. Bertanding untuk menang!" tegasnya dalam meresmikan pelepasan untuk kontingen Indonesia menuju Sudirman Cup 2021 dan Thomas-Uber Cup 2020.

Tim Sudirman Cup 2021 diketahui akan berangkat terbang ke Finlandia pada Selasa (21/9/2021) malam. Kemudian untuk para atlet yang merupakan pemain yang akan turun pada Thomas-Uber Cup 2020 tetapi tidak ikut dalam Sudirman Cup 2021, akan menyusul ke Denmark pada Senin (4/10/2021).

Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, Sudirman Cup 2021 akan diselenggarakan mulai 26 September hingga 3 Oktober di Vantaa, Finland. Sementara Thomas-Uber Cup 2020 akan diadakan pada 9-17 Oktober di Aarhus, Denmark.

Ina Barina