Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | M. Fuad S. T.
Ge Pamungkas (dok. Instagram @gepamungkas)

Meski mengawali karir sebagai seorang stand up comedian, namun seorang Ge Pamungkas kini telah berkecimpung pula di dunia perfilman. Tak hanya numpang lewat dalam satu atau dua film saja, aktor bernama lengkap Genrifinadi Pamungkas tersebut justru semakin produktif dalam membintangi film-film yang laris di pasaran.

Sebuah hal yang wajar, karena selama ini, Ge Pamungkas memang terkenal sebagai comedian yang memiliki act out istimewa, sehingga memudahkannya berakting dalam dunia perfilman.

Nah, kali ini, saya akan menuliskan rekomendasi 4 film yang dibintangi oleh Ge Pamungkas. Film apa sajakah itu? Ayuk kita simak!

1.       Marriage (2021)

Vika (Anastasia Herzigova) dan Mirza (Ge Pamungkas) dalam film Marriage (dok. tangkapan layar film Marriage)

Pada film yang rilis pada tahun 2021 ini, Ge Pamungkas beradu peran dengan sang istri, Anastasia Herzigova. Film ini menceritakan tentang jalinan perkawinan Mirza (Ge Pamungkas) dan juga Vika (Anastasia Herzigova) yang terancam kandas.

Dalam film ini, Mirza maupun Vika yang tengah deadlock dalam pernikahannya, memilih untuk berpisah sementara, sembari melakukan introspeksi diri. Film ini juga melibatkan Hesti Purwadinata, Edo Borne, Lania Vira, Axel Matthew Thomas, hingga Indra Jegel dan Mamat Alkatiri.

2.       Pelukis Hantu (2020)

Ge Pamungkas dalam film Pelukis Hantu (dok. tangkapan layar film Pelukis Hantu)

Dalam film ini, Ge Pamungkas memerankan tokoh Tutur Adiputra, seorang pelukis amatir yang mencoba peruntungannya dengan menjadi pelukis hantu pada sebuah acara televisi.

Semula, Tutur merasa ragu karena tak bisa melihat hantu. Namun, siapa sangka, saat acara berlangsung, dirinya didatangi oleh sesosok kuntilanak yang ternyata menguak rahasia masa lalunya. Selain Ge Pamungkas, film ini juga dibintangi oleh Michelle Ziudith, dan komika Abdur Arsyad.

3.       Ghost Writer (2019)

Naya (Tatjana Saphira) memegang buku yang bisa membuatnya berkomunikasi dengan Galih yang diperankan oleh Ge Pamungkas (dok. tangkapan layar film Ghost Writer)

Masih bergenre misteri komedi, film keluaran tahun 2019 ini mengisahkan tentang Naya (Tatjana Saphira), seorang novelis yang baru pindah ke sebuah rumah kontrakan.

Di rumah kontrakan yang ditempatinya, Naya menemukan sebuah buku catatan tua, yang menghubungkannya dengan hantu Galih (Ge Pamungkas), pemilik buku tersebut. Penemuan buku tersebut adalah sebuah awal dari kisah Naya dan Galih, dalam mengungkap apa yang sebenarnya terjadi pada Galih dan sang adik.

4.       Mars Met Venus (2017)

Poster film Mars Met Venus Part Cewe (dok. IMDb)

Kerumitan sebuah kisah cinta dari sudut pandang cewek maupun cowok diangkat dalam dua part film ini. Iya, film Mars Met Venus yang rilis pada 2017 lalu terbagi menjadi dua bagian, yakni part cewe dan juga part cowo.

Keduanya mengangkat tema yang sama, yakni tentang jalinan asmara sepasang kekasih, namun dilihat dari dua sudut pandang yang berbeda, dari sudut pandang cowok dan cewek. Dalam film ini, Ge Pamungkas bermain sebagai Kelvin, dan beradu akting dengan Mila (Pamela Bowie)

Nah, dari film-film yang ada, sudah pernah nonton semuanya?

M. Fuad S. T.