
Angelina Sondakh merupakan terpidana kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet. Setelah keluar dari penjara 10 tahun, Angelina Sondakh mengakui kesalahan dan penyesalannya telah melakukan korupsi.
Dalam acara Rosi, Angelina Sondakh mengakui bahwa dirinya telah melakukan tindak pidana korupsi. Angelina Sondakh pun menyesali perbuatannya tersebut.
"Aku pernah korupsi memberikan anakku yang haram dan aku menyesalinya," ucap Angelina Sondakh di kanal YouTube Kompas TV, Jumat (01/04/2022).
Angelina Sondakh mengatakan rasa bersalah dan menyesal dia baru sadari saat berada di dalam penjara.
"Saya bilang bahwa enggak apa-apa saya enggak jadi apa-apa yang penting saya tidak melakukan hal-hal yang mengecewakan. Tetapi kan itu semua pikiran, refleksi itu semua terjadi ketika saya sudah ada di dalam penjara. Benar mbak aku salah," tuturnya.
Apabila bisa memutar waktu Angelina Sondakh ingin dia yang dulu seharusnya dia tidak melakukan korupsi. Dia sadar jika tindakan korupsi yang pernah dilakukannya adalah hal yang sangat tidak dibenarkan oleh apapun.
"Saya seharusnya tidak korupsi. Ini benar-benar enggak benar begitu," kata mantan Puteri Indonesia ini.
Usai menjalani hukuman dipenjara selama 10 tahun akibat tindak pidana korupsi yang dilakukan, Angelina Sondakh merasa kapok. Menurutnya orang yang benar-benar masuk ke dalam penjara dan mengalami apa yang dia alami pasti akan kapok juga sepertinya.
"Kalau orang benar-benar ada di dalam penjara dan mengalami apa yang aku alami pasti akan kapok," ujarnya.
Sepanjang Angelina Sondakh mengakui kesalahan dan penyesalannya tersebut, dia terus melinangkan air mata. Pengakuan salah dan menyesal melakukan korupsi darinya membuat publik memberikan respon.
Melalui kolom komentar diunggahan video ini, publik memberikan respon positif terhadap sikap kejujuran Angelina Sondakh yang secara berani dan gamblang mengakui kesalahannya.
"Respect dan support untuk ibu Anggie. Tetap semangat, bu. Semua manusia pernah berbuat salah," komen seorang warganet.
"Tak ada yg pernah luput dari kesalahan kecil maupun besar. Pengalaman adalah guru terbaik. Semoga kisah ini bisa menjadi pembelajaran buat kita semua. Buat bu Angi, tetap semangat bu. Pasti ada hikmah dibalik semua ini," imbuh yang lain.
"Alhamdulillah, Angelina tulus mengakui kesalahan dan bisa taubat serta bisa hijrah ke jalan yg baik, semoga tidak kembali ke politik karena dunia politik masih banyak oknum," sahut lainnya.
"Luar biasa mbak Angie. Perempuan yang sangat kuat, berani mengakui kesalahan. Jarang ada orang seperti dirimu," timpal warganet lain.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Menyusui: Hak Asasi yang Masih Terabaikan oleh Kebijakan Publik
-
Kuasa Hukum Duta Palma Klaim Uang Rp479 M yang Disita Kejagung Bukan Hasil Kejahatan
-
Daftar Korupsi Terbesar BUMN, UU Baru Bikin Pemberantasan Rasuah Makin Sulit?
-
Kejagung Sudah Periksa 7 Saksi Terkait Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina
-
Kejagung Dalami Aliran Uang Dugaan Korupsi Pertamina Patra Niaga kepada Miss Indonesia 2010
News
-
GEF SGP Gaet Dukungan KBRI Belgia untuk Promosi Produk Lokal Berkelanjutan
-
Fuji dan Verrell Bramasta Dikode Sudah Resmi Pacaran, Sahabat: Umumin Udah!
-
Tingkatkan Skor SINTA, Psikologi UIN Suska Riau Gelar Workshop Publikasi
-
Kreatif! PPG Unila Latih Anak Panti Ar-Ra'uf Syahira Buat Lilin Aromaterapi
-
BECAK BABEL Gelar Forum Pelajar Peduli Sampah, Gaungkan Edukasi Lingkungan
Terkini
-
Jadwal 3 Wakil Indonesia di Semifinal Taipei Open 2025, Ada Jafar/Felisha
-
Han So-hee Digaet Main Film 'The Intern' Versi Korea, Ini Kata Agensi!
-
Sinopsis The Royals, Series Terbaru Ishaan Khatter dan Bhumi Pednekar
-
Blak-blakan! Media Jepang Kritik Pedas Program Naturalisasi Timnas Indonesia
-
CHUU Hadirkan Nuansa Nostalgia Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Back in Town'