Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Haqia Ramadhani
Bocah ini pakai pakaian baru saat lebaran tapi lupa copot labelnya.(Instagram/@makassar_iinfo)

Saat hari raya Idul Fitri tiba hal yang selalu diinginkan oleh bocah adalah menggunakan pakaian baru. Seperti sudah menjadi kebiasaan kalau lebaran mengenakan pakaian baru. 

Bicara soal itu, ada seorang bocah lelaki menggunakan pakaian baru tetapi lupa mencopot labelnya. Akun media sosial @makassar_iinfo membagikan video singkat tentang hal tersebut. 

"Siapa yang pernah seperti ini?" tulis pengunggah sebagai keterangan unggahannya seperti dikutip oleh Yoursay.id, Senin (02/05/2022). 

Rekaman video memperlihatkan suasana jemaah yang ingin melaksanakan salat ied di masjid. Seorang bocah lelaki menarik perhatian perekam video gara-gara pakaian yang dikenakannya. 

Rupanya bocah lelaki ini belum melepas label pakaian baru lebaran yang digunakannya. Bukan cuma label di celana saja tetapi di kemeja juga belum dilepaskan olehnya. 

Alhasil, pria perekam video tersebut melepaskan label pakaian dari bocah lelaki itu. Awalnya bocah lelaki ini terlihat menolak apa yang dilakukan pria perekam video akan melepas label pakaiannya. 

Namun, pria perekam video menjelaskan agar label pakaiannya dilepas. Pria perekam video pun langsung menarik satu per satu label yang ada di celana dan kemeja bocah lelaki ini. 

Label Pakaian Baru Lebaran Belum Dicopot

Label pakaian masih terpasang saat baju dipakai salat ied. (Instagram/ makassar_iinfo)

Sementara beberapa jemaah yang ada di dekat mereka tertawa melihat kejadian tersebut. Baru tiga jam diunggah, video itu sudah mendapatkan 126 tayangan di reels Instagram. 

Video ini menarik perhatian warganet yang menonton untuk menuliskan tanggapan di kolom komentar. Warganet menduga jika pakaian baru bocah lelaki itu belum dicuci sehingga labelnya masih terpasang. 

"Kalau beli pakaian baru enggak pada dicuci apa?" kata salah satu warganet. 

"Ketahuan belum dicuci dulu sama mamaknya," imbuh yang lain. 

Beberapa warganet lain menuliskan candaan alasan bocah lelaki itu belum melepas label pakaian barunya. 

"Nah lupa atau mau nah pamer bilang ini merek celanaku, saya antara 2 saja itu kemungkinan haha," komen warganet. 

"Mungkin dia habis salat mau dijual lagi," sahut yang lain. 

"Kenapa dipaksa copot ji, kalau bosan kan bisa tuker lagi ke toko," ujar lainnya dengan emoji tertawa. 

Haqia Ramadhani