Wakil DPR-RI, Gus Muhaimin mendapat pertanyaan yang sangat menohok dari salah satu Mahasiswa Baru Universitas Islam Malang asal Kangean Sumenep, Raden Sabit Abdullah, Kamis (15/09/2022).
Gus Imin, sapaan akrab A. Muhaimin Iskandar menjadi Narasumber pada Orientasi Studi dan Kehidupan Kampus (Oshika) Mahasiswa Baru (Maba) Universitas Islam Malang (Unisma) dengan tema "Menjadi Generasi Unggul Menyongsong Indonesia Emas 2045".
Setelah Gus Imin selesai menyampaikan orasi kebangsaan, dirinya mendapat pertanyaan yang cukup menukik pada sesi tanya-jawab oleh Raden Sabit.
Pertanyaan tersebut dilantunkan dengan nada yang cukup energik dan cukup emosional oleh Maba Unisma Raden Sabit kepada Gus Imin (lihat: YouTube, menit ke-1:10:23).
"Bapak selaku Wakil DPR yang memiliki jabatan cukup tinggi di DPR pusat, saya menanyakan, sudah sampai di mana langkah-langkah DPR dalam menampung aspirasi masyarakat untuk dihaturkan ke Presiden Jokowi, Pak?" tanya mahasiswa itu dikutip dari video YouTube Humas Unisma Official.
Berkat pertanyaan itu, gemuruh dan sorak-sorai maba yang lain di dalam gedung Oshika saat itu langsung menggelora dan memberikan aplaus yang sangat luar biasa kepada Raden Sabit.
Tak hanya, Raden Sabit juga menanyakan kedatangan Gus Imin ke Oshika Unisma.
Lantas bagaimana jawaban Gus Imin. Ia menjawab dengan senang hati dan penuh senyuman.
"Bapak datang ke sini menerima undangan dari pihak Unisma, apakah tujuan Bapak hanya semata-mata untuk memberikan sesuap ilmu kepada kita, atau memiliki kepentingan lain yang berkaitan dengan PilPres 2024?" tanya dia lagi.
"Jelas. Saya datang ke sini punya kepentingan. Unisma harus maju dan unggul dibanding dengan universitas lainnya. Kepentingan saya yang kedua, setiap Oshika saya senang. Bukan hanya di Unisma, tapi di berbagai Perguruan Tinggi, saya selalu datang dan hadir. Karena apa? Karena saya ingin menularkan pengalaman pahit, susah dan sukses, supaya kita tidak mengulangi kesalahan," kata Gus Imin.
"Soal pemilu 2024 saya tahu, tidak usah ngomong, orang NU pasti dukung saya. Dan itu bukan kepentingan saya di kampus ini. Itu kepentingan saya di luar kampus ini," tandasnya.
Raden Sabit merupakan mahasiswa baru di Unisma yang mengambil jurusan Program Studi Ilmu Administrasi.
Baca Juga
-
Final Piala Super Spanyol: Mengurai Benang Kusut Permasalahan Barcelona
-
Chat Dosen Pembimbing Harus Sopan biar Tugas Skripsi Lancar Itu Nggak Cukup
-
5 Tradisi yang Dulu Sering Dilakukan, tapi Kini Sudah Jarang, Apakah di Kampungmu Juga?
-
Wisata Goa Soekarno Sumenep: Dulu Berkawan Keramaian, Kini Berteman Kesepian
-
3 Cara agar Video TikTok Ditonton Banyak Orang meski Sedikit Pengikutnya, FYP Bos!
Artikel Terkait
News
-
Bangun Kesadaran Self-Compassion, Psikologi UNJA Adakan Lomba dan Seminar
-
Indahnya Berbagi! SMA Negeri 1 Purwakarta Laksanakan Program Beas Kaheman
-
Yogyakarta Kota Ketiga Tur SAMA SAMA: Kolaborasi Dere, Idgitaf, Kunto Aji, Sal Priadi, Tulus 2025
-
Redaksi Project: Inisiasi Tiga Wanita Menyemai Cinta Literasi di Bangka
-
Amalia Prabowo Terpilih sebagai Ketua Harian KAFISPOLGAMA 20252029
Terkini
-
Hustle Culture: Ketika Kita Takut Terlihat Tidak Produktif
-
Stefano Lilipally Comeback ke Timnas dan Peluang Main di Usianya yang Senja
-
Tak Hanya Shayne Pattynama, 3 Pemain Naturalisasi Timnas yang Pilih Berkarir ke Asia
-
Baekhyun EXO 'Elevator': Lagu Genit dan Boyish saat Cinta Pandangan Pertama
-
Dekati Waktu Pertarungan, Pelatih Malaysia Berikan "Ancaman Tambahan" kepada Kubu Vietnam