Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Haqia Ramadhani
Narapidana ini bertemu dengan anaknya usai 3 tahun berpisah. (TikTok/solidaritas_penjara)

Segarang apa pun singa si raja hutan, tetapi tak pernah menyakiti anaknya. Kalimat yang menggambarkan betapa besarnya kasih sayang orangtua kepada anak-anak mereka. 

Sama halnya yang dilakukan oleh ayah satu ini. Meskipun ia seorang narapidana tetapi begitu menyayangi sang buah hati. 

Mengutip dari akun media sosial TikTok solidaritas_penjara memperlihatkan momen pertemuan seorang narapidana dengan anaknya usai 3 tahun berpisah. 

"3 Tahun tidak pernah bertemu keluarga, akhirnya bisa bertemu," keterangan unggahan video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Senin (19/9/2022). 

Rekaman video berdurasi 13 detik tersebut memperlihatkan seorang narapidana yang berada di Lapas Takalar. Narapidana itu diberikan kesempatan untuk mendapatkan kunjungan dari keluarga. 

Narapidana ini tampak bahagia bisa bertemu dengan keluarga terutama anaknya. Ia dengan wajah berseri-sering mengajak anaknya yang masih balita untuk bermaian seluncuran. 

Terlepas dari statusnya seorang narapidana, ia sebagai ayah tampak telaten mengajak sang anak yang masih balita bermain. Ia dengan sabar melatih sang anak jalan di tangga seluncuran. 

Ia kemudian meluncurkan anaknya dengan hati-hati dipegangi supaya aman. Hal itu berulang-ulang dilakukannya demi bisa membahagiakan sang anak. 

Ketika anaknya bosan bermain seluncuran, ia pun mengendong sang buah hati. Senyum bahagia di wajah narapidana ini seolah memperlihatkan bahwa rasa rindu 3 tahun dipendamnya bisa terbayarkan lewat pertemuan singkat tersebut. 

Bak Kisah Film Miracle in Cell No.7

Narapidana ini bertemu dengan anaknya usai 3 tahun berpisah. (TikTok/solidaritas_penjara)

Momen pertemuan narapidana dengan sang anak usai 3 tahun berpisah mirip kisah dari film Miracle in Cell No 7. Film asal Korea yang di-remake ulang di Indonesia mengisahkan seorang ayah yang memiliki kebutuhan khusus secara tidak adil harus di penjara. 

Sang putri yang masih kecil menyelinap masuk dan hidup untuk beberapa waktu bersama sang ayah di dalam sel penjara. Meskipun kisah keduanya hanya mirip sekilas sebab pertemuannya ayah dan anak sama-sama di dalam penjara tetap bikin warganet tersentuh. 

"Enggak bisa ini enggak bisa, aku enggak tahan kalau soal ayah (emoji menangis)" komentar warganet. 

"Ya Allah lihat begini saja nangis, sehat terus ya pak," sahut yang lain. 

"Duh enggak tega lihatnya saya bang," imbuh lainnya. 

"Air mata enggak bisa ditahan," kata warganet yang. 

Haqia Ramadhani