Proses adat Jawa saat pesta pernikahan biasanya akan mempertemukan antara pengantin pria dan wanita. Pertemuan ini dilakukan sebelum dua pengantin duduk di pelaminan.
Jika biasanya pengantin jalan ke pelaminan bergandengan. Namun, pengantin pria dalam video unggahan ulang akun Instagram ndagels.crew malah tinggalkan istrinya saat menuju pelaminan.
"Piye to maszeh bojone (bagaimana sih mas istrinya) malah ditinggal," keterangan unggahan video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Senin (26/09/2022).
Rekaman video memperlihatkan pengantin pria dan wanita bergandengan. Mereka berdiri di depan rumah bersama orangtua sebelum jalan menuju pelaminan.
Ketika MC acara mempersilakan pengantin dan orangtua jalan menuju pelaminan terjadi insiden tak terduga. Pengantin wanita kesulitan melangkah karena rok panjang gaunnya.
Bukannya membantu kesulitan sang istri, pengantin pria malah meninggalkannya di belakang. Pengantin pria justru jalan duluan menuju pelaminan.
Ia menengok ke belakang tahu kalau istrinya kesulitan jalan tetapi tak peka membantu. Alhasil, sang istri dibantu oleh ibunya yang mengangkatkan rok agar ia bisa jalan.
Pengantin Pria Malah Tinggalkan Istri
Pengantin wanita jalan menyusul sang suami menuju ke pelaminan. Raut wajah pengantin wanita tampak pasrah ditinggal suaminya.
Ia pun jadinya berjalan didampingi oleh ayah dan ibu menuju pelaminan bukan bersama sang suami.
Video momen kocak pengantin pria tinggalkan istri saat menuju pelaminan berhasil mencuri perhatian warganet. Tak sedikit warganet yang dibikin ketawa gara-gara melihat momen kocak tersebut.
"Ditinggal rabi (nikah), tidak. Rabi (nikah) ditinggal, iya (emoji ketawa)," komentar seorang warganet.
"Namanya juga baru pertama nikah," ujar yang lain.
"Ketoro bianget yen maszeh kepekso rabi lan ora iso mencintai mbakke (Kelihatan banget kalau masnya terpaksa nikah dan enggak bisa mencintai mbaknya)" sahut lainnya dengan menambahkan emoji ketawa.
"Selak kesel ngadek, pengen ndang lungguh (Sudah capek berdiri, pingin cepat duduk)" tanggapan warganet yang lain.
Hingga kini video itu sudah mendapatkan 421 ribu kali tayangan di reels dan 13,1 ribu suka.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Apakah Rio Haryanto Mualaf? Ini Agama Calon Suami Athina Papadimitriou Keponakan Sandiaga Uno
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik