Baru-baru ini, beredar video viral dari seorang kurir paket yang membantu pelanggannya yang hampir saja kena tipu saat belanja handphone (HP) secara online.
Video yang awalnya dibagikan melalui TikTok ini kemudian diunggah ulang ke media sosial Instagram oleh akun @kepoin_trending pada Senin (26/9/2022).
"Salut sama abang kurirnya," tulis keterangan di bawah video.
Di awal rekaman video, sang kurir tampak berjalan menuju rumah pelanggan. Setelah bertemu dengan ibu pemilik rumah dan memastikan alamat yang ditujunya benar, sang kurir lalu mulai menanyakan beberapa hal yang berkaitan dengan isi paket yang berupa HP seharga Rp1.138.500 itu.
Pemilik rumah mengaku tidak terlalu tahu menahu mengenai detail paket yang dipesan karena kebetulan yang memesan adalah cucunya yang saat itu sedang bekerja.
Sang kurir kemudian mulai menjelaskan mengenai kecurigaannya bahwa paket tersebut hanya berisi HP abal-abal, sehingga meminta ibu tadi untuk menelepon cucunya agar bisa mendapat konfirmasi langsung.
Dengan bantuan seorang tetangga, telepon pun akhirnya tersambung langsung ke si pemilik paket asli. Sang kurir lalu mulai menanyakan beberapa hal terkait HP tadi untuk memastikan pesanannya. Ia juga menjelaskan mengenai niatnya untuk membantu agar sang pelanggan tidak tertipu.
"Itu kalau enggak salah apa HP China ya, Mbak?" tanya sang kurir.
"Iya, heem," jawab pelanggan.
"Ram 12 GB yang memorinya 512 GB, apa itu ya, Mbak?" tanya kurir kembali untuk memastikan.
"Iya, heem," ucap pelanggan lagi.
"Nah, Mbak, kalau ini boleh saran dari saya, itu HP-nya nggak sesuai karena sudah banyak kasus penipuan yang membeli HP itu," ujar kurir tadi menjelaskan.
Sang kurir kembali melanjutkan, "Daripada sampeyan (Anda) rugi nyesel. Harganya lumayan. Ini tak proses retur ya, Mbak, ya. Aku bantuin sampeyan supaya nggak kena tipu, Mbak."
"Oh iya, ya wis (ya udah) nggak papa, Pak," kata si pelanggan menyetujui.
Kurir tersebut juga sempat menyarankan agar sang pelanggan membeli langsung saja di konter HP yang sudah jelas. Tak lama setelahnya video pun berakhir.
Kurir Paket Bantu Pelanggan
Belum genap 24 jam sejak pertama kali diunggah, video ini langsung mencuri perhatian para pengguna Instagram. Selain itu, video ini juga telah berhasil memperoleh ribuan likes dan ratusan komentar dari warganet.
"Orang kayak gini target market-nya yang masih gaptek asal beli yang spek bagus, sayangnya mereka juga ga liat channel DK ID atau GadgetIn," ucap seorang warganet.
"Sehat-sehat masnya. Anda orang yang baik. Lancar terus rezekinya Ya Allah... Aamiin," ungkap yang lain.
"Terkadang ada juga yang sudah mengetahui hal seperti itu, hanya saja tidak ada yang mau memberi tahu. Semoga siapa pun yang mengetahui hal-hal seperti itu mau memberi tahu. Berkah selalu orang baik," imbuh warganet lainnya.
"Semoga menjadi pembelajaran kepada kurir lainnya agar dapat membantu pelanggan agar tidak tertipu. Jika kurirnya begini semua mungkin ruang penipuannya semakin sempit. Semangat mas kurirnya," timpal yang lain.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Redmi A4 5G Meluncur 20 November, HP Murah Ini Bawa Memori Lega
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Trik Rahasia Menghilangkan Iklan di HP Xiaomi Tanpa Root, Dijamin Berhasil!
-
Spesifikasi Xiaomi 15: Bawa Snapdragon 8 Elite dengan Baterai 5.400 mAh
News
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
Terkini
-
Tantangan Literasi di Era Pesatnya Teknologi Informasi
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda
-
Bentala Stella: Bisnis Licik dan Sayuran Gemas 'Pengungkap' Perasaan
-
Dua Ganda Putra Indonesia Gagal Lolos Babak 8 Besar Korea Masters 2024