Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Haqia Ramadhani
Ilustrasi sedih. (Unsplash.com/ Christian Erfurt)

Ketika sudah menyelesaikan pendidikan tentu setiap orang ingin langsung mendapatkan pekerjaan di tempat yang baik. Tak terkecuali dengan jumlah gaji yang diharapkan seringkali berekspektasi besar. 

Namun, realita yang ada tak jarang harus mengubur ekspektasi tinggi tersebut. Bicara soal gaji yang kecil, ada sebuah cerita menarik yang menyentuh hati. 

Cerita dari seseorang yang dikirimkannya lewat akun Twitter worksfess, Jumat (30/09/2022). Sender di sini bercerita apabila setelah lulus harus menunggu beberapa waktu hingga mendapatkan pekerjaan. 

Ketika dirinya mendapat pekerjaan tetapi hanya digaji kecil yaitu Rp1,3juta per bulan. Ia mengaku sempat takut dan ragu orangtua bakal mengizinkannya mengambil pekerjaan tersebut. 

Namun, setelah ia memberanikan diri dan berterus terang kepada kedua orangtua malah mendapatkan tanggapan yang bikin hati terenyuh.

"Aku kerja jauh dengan gaji kecil cuma 1,3 per bulan tapi ayah dan ibu dukung banget karena mereka tahu untuk jadi besar dimulai dari yang kecil," ungkap sender seperti dikutip oleh Yoursay.id, Sabtu (01/10/2022). 

Tak hanya itu saja, sang ibu juga menyatakan kalau bahagia anaknya bisa mendapatkan pekerjaan. Begitu pula dengan sang ayah padahal beliau orang yang kaya raya.  

Ayah sender sendiri memiliki udaha jual beli motor antik dengan penghasilan bersih Rp20juta hingga Rp30juta per barang terjual. Ayahnya pun mempunyai dana pensiun dari pekerjaannya di Perumda. 

Tanggapan Orangtua Malah Bikin Hati Terenyuh

Curahan hati sender. (Twitter/ worksfess)

Rumah yang dibangun besar seharga Rp1,5miliar. Meskipun harta sang ayah banyak tetapi orangtuanya ini sangat menghargai sender bekerja dengan gaji kecil. 

Sebab ayahnya dulu juga pernah merasakan susah merintis dari bawah. Sang ayah dulu pernah bekerja sebagai sopir kantoran dan kernet truk. 

"Inilah hasil kerja yang jujur, sekarang anak-anak bisa menikmati hasilnya. Sepeser pun ayah gak pernah korup uang di perusahaan," kata ayah memotivasi anaknya. 

Curahan hati sender ini bikin warganet ikut terenyuh membacanya. 

"Terharu bacanya, sungguh orang tua yang supportive semangat nder!" komentar warganet. 

"Beruntung banget kamu nder (emoji berkaca-kaca) semoga aku nanti bisa jsdi orangtua yang seperti itu," ujar yang lain. 

"Aaaa keluarga Cemara. Aku iri hehehe. Selamat ya nder, semoga kamu juga bisa sesukses bapak," tanggapan lainnya.

"Aaaaa sender so lucky you are, terharu banget," imbuh warganet yang lain.

Haqia Ramadhani