PT Kereta Api Indonesia dikabarkan sedang melakukan perubahan dan perombakan kursi penumpang yang sering mendapat protes karena desainnya yang terlalu tegak dan terasa tidak nyaman.
Pasalnya, kursi penumpang di kelas ekonomi sebelumnya dinilai terlalu tegak 90 derajat dan membuat punggung terasa pegal ketika sedang berpergian jarak jauh.
Kabar ini dikutip dari unggahan akun instagram @ussfeeds pada Jumat (26/05/2023). Dalam unggahan ini, diberitahukan bahwa kursi tegak kereta api kelas ekonomi mulai dirombak secara bertahap.
BACA JUGA: Tiko Anak Ibu Eny Menikah, Begini Jawabnya saat Disinggung soal Momongan
"PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI, telah memodifikasi tempat duduk dan interior kereta api kelas ekonomi tersebut," ujar keterangan yang ada di bagian caption.
Tempat duduk di kelas ekonomi ini diganti dengan kursi yang lebih nyaman dan mirip dengan kursi yang ada di kelas eksekutif.
"Dalam perubahan ini, kereta kelas ekonomi tidak lagi memiliki kursi tegak 90 derajat yang tidak nyaman. Sebagai gantinya, diganti dengan kursi 'berbaring' yang lebih nyaman, mirip dengan yang ada di kelas eksekutif," lanjut isi caption tersebut.
BACA JUGA: WNA yang Lakukan Aksi Bugil di Acara Pertunjukan Tradisional Bali Kini Telah Diamankan
Lebih lanjut, PT Kereta Api Indonesia juga melakukan perubahan tampilan interior serta fasilitas lainnya seperti toilet.
"Modifikasi juga dilakukan pada interior, di mana Sistem Tampilan Informasi Publik (PIDS) ditambahkan untuk menampilkan waktu dan suhu saat ini. Tidak hanya itu, toilet juga diganti dengan duduk," jelas keterangan pada bagian caption tersebut lebih lanjut.
Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo memastikan kelasnya tetap ekonomi, tetapi kemungkinan akan ada penyesuaian harga tiket. Hal ini pun ditanggapi dengan komentar yang beragam dari para netizen.
BACA JUGA: Salut! Bos Ini Langsung Bangun Musala Usai Lihat Karyawan Salat di Lorong Rak
"Nih kursi udah bagus, tapi jangan komplain tiket naik, udah dikasih enak malah minta tiket dimurahin, ditambah sekarang biaya TAC KAI ke DJKA 2,8 JT," ujar seorang warganet dengan nama akun @izza***.
"Akhirnya turun dari kereta ga kretek-kretek lagi tulang," ujar netizen dengan nama akun @dias***.
"Jadi mirip kursi gaming," komentar seorang netizen dengan nama akun @rbby***.
"Di Jawa udah sampai ganti kursi baru, di luar Jawa jangankan ganti kursi, kereta api aja belum ada, lucunya negeriku," tulis pemilik akun @rob_***.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Kereta Api Jayakarta Dilempari Batu, KAI Daop 6 Yogyakarta Geram dan Ancam Pidana Berat
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau