Tahun ajaran baru telah tiba. Saatnya anak-anak kembali ke sekolah. Sebelum mulai aktif mengikuti kegiatan belajar mengajar, anak-anak harus terlebih dahulu mengikuti program MPLS alias Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau yang dahulu dikenal dengan sebutan MOS atau Masa Orientasi Siswa.
Kondisi jalan di beberapa titik yang terdapat sekolah terpantau sangat ramai oleh para pengantar jemput.
Saat awal anak masuk sekolah TK atau SD, para orang tua pasti mengantarkannya hingga pintu masuk, atau hingga pintu kelas.
Akan tetapi, bagi ibu-ibu yang anaknya masih takut untuk ditinggal, biasanya mereka menunggunya di depan sekolah. Padahal rata-rata sekolah sudah memberlakukan larangan orang tua untuk menunggu anaknya.
Salah satu momen orang tua yang sedang melihat anaknya di sekolah pertama kali viral di media sosial. Tidak ingin ketinggalan momen bersejarah dalam hidup anaknya, orang tua yang hampir seluruhnya emak-emak itu terlihat mengintip anaknya ke dalam sekolah, sebagian lagi terlihat merekam anaknya melalui ponselnya.
Salah satu hal yang membuat lucu bagi orang yang melihatnya ialah ketika para emak-emak tersebut terlihat mengendap-endap melihat anaknya di sekolah sambil berjongkok bersama di depan gerbang sekolah. Mereka tampak sesekali mengintip ke dalam sekolah sambil sesekali menunduk ke bawah.
Momen emak-emak yang mengintip anak-anaknya yang baru masuk sekolah itu turut dibagikan ulang akun Instagram @depok24jam pada Senin, (17/7/2023) dan menuai beragam reaksi netizen.
"Wujud sayang, cinta, support dan harapan dari ibu-ibu untuk anak-anaknya yang masuk sekolah hari pertama," komen akun @keen***.
"Yang nggak suka boleh skip. Biarlah emak-emak melakukannya. Mereka happy lihat anak-anak mereka bertumbuh," tulis akun @whit***.
"Daripada jongkok depan gerbang, mending cari warung terus gosip bu," sambung akun @dejo***.
"Gak apa-apa nunggu anaknya sampe pulang, tapi motor tolong parkirin pada tempatnya. Jangan ada yang di pinggir jalan, bikin MACET!" ungkap akun @mell***.
"Tim yang abis nganter langsung pulang, nanti balik lagi kalau jam anak pulang sekolah," komentar akun @adpt***.
Satu minggu sebelumnya sebagian sekolah di berbagai daerah sudah masuk lebih dahulu, sedangkan sebagian daerah lagi baru memulainya hari ini. Kondisi jalan juga terpantau sudah kembali ramai oleh para pekerja dan anak-anak sekolah. Selamat kembali ke sekolah ya!
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Nissa Sabyan Sekolah di Mana? Jurusan Antri Mainstrem Vokalis Grup Gambus yang Dikabarkan Nikah dengan Ayus
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua