Berita mengenai driver ojek online yang membawa kabur laptop milik seorang pembeli ramai diberitakan di media sosial. Pembeli laptop yang menunggu pesanannya itu harus gigit jari lantaran laptop seharga Rp20juta yang telah dibelinya tak kunjung datang.
Pembeli laptop yang memiliki akun Twitter @kohjuk itu menjelaskan kronologi kejadian yang menimpanya itu. Setelah dilakukan pengiriman barang oleh pedagang melalui aplikasi ojek online Grab, sang pembeli tak kunjung menerima paketnya.
Merasa ada yang tak beres, pembeli tersebut lantas mengirimkan pesan ke driver ojol itu bermaksud menanyakan posisi driver tersebut.
BACA JUGA: Habis Kebakaran, Warga Malah Ambil Barang-barang Pemilik Toko: Tolong Jangan Diambil
Alih-alih memberi tahu di mana posisinya, driver ojol tersebut malah membalas chat yang membuat pembeli itu meradang. Dia mengatakan agar pembeli mengikhlaskan saja laptop yang baru dibelinya itu.
Layaknya orang yang kebakaran jenggot, sang pembeli tak terima dan langsung mencari tahu keberadaan driver tersebut. Mulai dari mencoba mencari sosial media pelaku, mengirimi direct message kepada seseorang yang diduga ibu pelaku hingga yang terakhir meramaikannya di media sosial Twitter.
Akhirnya setelah melalui proses yang cukup panjang untuk mendapatkan kembali laptopnya, akhirnya sang pembeli bisa bernapas lega setelah pihak e-commerce Tokopedia dan Grab bersama-sama melakukan penyelesaian dari kasus yang merugikan sang pembeli laptop tersebut.
"Alhamdulillah pagi ini saya sudah bertemu dengan perwakilan @GrabID yang diwakili oleh Ibu Rosalia Dewi dan Pak Radhi Juniantino selaku top management dari @GrabID. Pagi ini dana saya pun sudah dikembalikan seluruhnya oleh pihak @tokopedia yang dibantu @GrabID," tulis akun @kohjuk pada Kamis, (20/7/2023).
BACA JUGA: Maling Bergaya ke CCTV Sambil Gasak 2 Motor, Netizen: Malah Nyindir Polisi
Namun hingga berita ini diturunkan, driver Grab yang menjadi pelaku pencurian laptop tersebut belum berhasil ditemukan. Netizen lalu memberikan komentar di unggahan tersebut.
"Hamdallah uangnya bisa balik tapi masih tetep ga terima si lucas dapet laptopnya," komen akun @apol***
"Temuin lukas nya bang lu pukul dah dada nya ampe bunyi terus lu bisikin "ikhlasin aja", ujar akun @syah***
"Masih nunggu si paling ikhlasin aja ditangkap," tulis akun @Wica***
"Alhamdulillah. Tapi si Luckas usut tuntas BANGGG SAMPE BONYOKKK," komen akun @Wahee**
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Cara Gunakan Fitur Akun Keluarga di Grab, Pantau Perjalanan Lebih Aman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik