Beredar rekaman video CCTV yang diduga merekam detik-detik Jessica Wongso menuangkan racun ke kopi milik mendiang Mirna Salihin.
Video CCTV tersebut dibagikan oleh ayah Mirna, Edi Darmawan Salihin belum lama ini. Rekaman tersebut disoroti pula oleh ahli Telematika Abimanyu Wachjoewidajat.
Ahli telematika itu merasa ada kejanggalan dalam video CCTV tersebut. Abimanyu menyoroti tanaman berdaun lebar yang ada dalam video CCTV yang ditunjukkan oleh ayah Mirna.
Abimanyu menjelaskan jika tanaman berdaun lebar tersebut tak terlihat di video CCTV lainnya yang ditunjukkan di persidangan kasus kopi sianida.
"Yang janggalnya, tanaman ini di rekaman yang kamera yang jauh enggak kelihatan," kata Abimanyu Wachjoewidajat dikutip dari unggahan kanal YouTube TRUSTNOONE, Jumat (13/10/2023).
"Saya belum bilang enggak ada. Dengan sudut yang seperti itu seharusnya kelihatan dari jauh. Itu bukan tanaman daun kecil, daun gede-gede, lebar," sambungnya.
Sambil bergurau, Abimanyu menyebut bila tanaman di video CCTV Jessica Wongso diduga masukkan racun ke minuman Mirna Salihin tersebut merupakan sebuah tanaman hantu.
"Bayangkan satu tanaman yang daunnya lebar bisa kelihatan di satu kamera, di kamera lain engggak kelihatan. Tanaman hantu dong, saya pikir cuma ada burung hantu, ternyata ada tanaman hantu juga," canda Abimanyu.
Selain itu, saat menganalisis video CCTV tersebut lebih jauh, Abimanyu menilai jika saat itu Jessica Wongso tidak menuangkan apapun ke dalam minuman Mirna Salihin.
"Sudah saya slow motion videonya. Di situ saya kasih lihat bahwa tangan tersebut sempat tertutup daun, kemudian taking something dari situ, baru menekuk, di sini tidak ada mengeluarkan, tidak ada menuangkan," papar Abimanyu.
Baca Juga
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
Artikel Terkait
-
Satu-satunya Saksi Ahli yang Bikin Jessica Wongso Nangis, Ini Sosok Kriminolog Ronny Nitibaskara
-
Tak Ada Tangisan Jessica saat Mirna Sekarat, Sandy Salihin: Dia Menikmati Perhatian
-
Merasa Jessica Wongso Dizalimi, Ibunda Sebut Mirna Meninggal Imbas Keteledoran Suami
-
Ayah Mirna Dinilai Belagu, Pakar Ekspresi Ungkap Alasan Edi Darmawan Pede: Wajar Dia Sombong
-
Adab Ayah Mirna saat Wawancara Dianggap Belagu, Merasa Punya Bukti Kuat Jessica Wongso Bersalah
News
-
Menkeu Purbaya Tanggapi Tragedi Terbakarnya Mobil Milik Bank BUMN yang Bawa Rp4,6 Miliar
-
Stop Bangun Taman yang Cepat Rusak! Studi Inggris Ungkap Kunci Keberhasilan yang Sering Diabaikan
-
Belum Siap Buka Hati, Albi Dwizky: Kayaknya Cintaku Udah Habis di Shella
-
Siapa Halim Kalla? Pengusaha EV dan Eks Anggota DPR yang Kini Terseret Kasus PLTU
-
Viral! Napi Ini Tolak Kebebasan dan Memilih Tetap di Penjara
Terkini
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix