Salah satu fasilitas publik yang keberadaannya penting diperhatikan demi kelangsungan hidup masyarakat adalah jalan. Fasilitas ini bisa dibilang urat nadinya masyarakat pada setiap kegiatan yang dilakukan terutama di bidang ekonomi.
Keberadaan jalan yang sangat penting ini akan jadi masalah kalau kondisi jalannya tidak mulus. Jalan raya yang biasanya dibangun dari aspal ada kalanya mengalami kerusakan.
Jika sudah seperti itu, maka pemerintah sebagai pihak yang berwenang harus ambil sikap untuk bisa memperbaiki jalan rusak itu. Pasalnya, kerusakan jalan yang dibiarkan berlarut-larut, justru membuat jalan semakin hancur, berlubang, bahkan tergenang air ketika tiba musim hujan.
Warga yang terdampak akibat dari kerusakan jalan akan menjadi resah dan berusaha menyampaikan aspirasinya dengan berbagai cara. Salah satunya dengan tingkah kocak yang tujuannya untuk menyindir.
Seperti itulah yang terjadi dalam sebuah video yang baru-baru ini viral di media sosial. Melalui unggahan akun TikTok @tyas.yustina, sebuah video yang dibagikan dan menyebar luas hingga menuai banyak sorotan.
Terlihat dalam video itu sekelompok warga berkumpul di depan sebuah kolam. Mereka bergerombol dengan membawa joran pancing dan siap melemparkan kailnya ke kolam tersebut.
Belakangan, diketahui kalau kolam yang ada di depan warga itu bukanlah kolam sungguhan yang biasa dipakai untuk memancing ikan. Melainkan kolam itu adalah jalan yang mengalami kerusakan parah, sehingga membentuk kubangan besar dan dibanjiri oleh air bekas hujan.
“Jalan Arga Makmur-Unit keren yah udah jadi kolam lele,” tulis caption unggahan tersebut, dikutip Sabtu (14/10/2023).
Diketahui, momen itu terjadi di desa Kuro Tidur, Kabupaten Bengkulu, Bengkulu Utara, kondisinya memperlihatkan warga melepas ikan lele di kubangan yang terisi dengan air. Tak tanggung-tanggung, ikan yang dilepaskan itu ada sebanyak satu karung.
Melihat puluhan ikan lele yang dilepas di jalanan yang banjir itu, para warga pun bersorak sambil menyiapkan jorang pancingnya masing-masing.
Dalam unggahan itu, juga diperlihatkan aksi seorang ibu-ibu yang tak kalah nyeleneh. Dirinya terlihat mencuci pakaian dengan air genangan di jalanan berlubang itu.
Sontak saja, video tersebut menjadi viral di media sosial dan menuai banyak komentar dari warganet. Berikut beberapa komentar netizen yang dapat dilihat.
“Harusnya acara festival mancing mania mantap ini turut mengundang Bupati dong bang. Biar tambah seru,” kata akun @puc***.
“Kegiatan warga yang sungguh kompak. Respect!,” timpal yang lain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Dinas Sosial Bogor 'Biarin' Korban Bencana, Pegawai Jalan-jalan ke Bali Pakai Anggaran Rp900 Juta?
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Punya Daftar Riwayat Kecelakaan yang Panjang, Benarkah Tol Cipularang Angker?
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
News
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
5 Hero Marksman Jungle Terbaik di META Mobile Legends November 2024
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade