Belum lama ini viral di media sosial seorang montir yang sedang bertugas untuk melakukan servis sepeda motor. Namun pada kondisi itu, justru membuat banyak netizen menjadi syok, pasalnya sepeda motor milik klien wanita yang ditanganinya sedang berada dalam kondisi yang sangat memprihatinkan.
Betapa tidak, sepeda motor wanita itu tidak pernah diservis sejak pertama kali dibeli pada tahun 2018. Dalam video yang beredar, terlihat ketika sang montir bengkel mulai membuka mesin motor, justru muncul sesuatu yang sangat mengejutkan.
Hal yang sulit diterima oleh akal sehat, ternyata di dalam mesin itu ada tawon yang membuat sarang, yang bahkan sampai menempel di bagian case motor matic tersebut.
“Waduh ini adalah pengalaman yang tak terlupakan,” kata sang pria dalam video sambil memperlihatkan sarang tawon di mesin, dikutip dari akun TikTok @e.r.c1212, pada Jumat (12/1/2023).
“Ini ada motor H*nda B*at, dari awal beli tahun 2018 nggak pernah diservis guys sampai sekarang,” lanjutnya.
Sarang tawon itu ditemukan ketika sang montir ingin mengganti oli mesin, dan yang terjadi sang montir malah melihat sarang tawon madu lenceng di mesin motor.
“Kebetulan ini yang punya cewek guys, waduh parah. Sampai-sampai di bagian mesin-mesinnya itu terdapat ada tawon madu leceng, waduh parah. Kebetulan ini mau ganti oli guys, waduh,” ungkap sang montir.
Bahkan, sang montir pun sampai tidak bisa menahan tawa melihat kejadian aneh yang ada di depannya.
Sontak saja video itu pun menjadi viral di media sosial. Pada saat tulisan ini dibuat, video tersebut telah ditonton sebanyak 6,3 juta orang, 79,9 ribu like, 1101 komentar, dan 1836 kali dibagikan. Berikut beberapa komentar netizen yang dapat dilihat.
“Yang penting perut kenyang dan bensin full,” komentar netizen.
“Mau ada sarang tawon atau anaconda, selagi motornya masih bisa jalan ya gak masalah,” timpal yang lain.
“Tadinya mau ganti oli tapi pas banget ada skincare diskon,” sahut lainnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berdamai dengan Keresahan, Cara Menerima Diri Tanpa Perlu Jadi Motivator Karbitan
-
Mens Rea Pandji Pragiwaksono dan KUHP Baru: Ketika Tawa Lebih Jujur dari Hukum
-
Beli Bahagia di Toko Buku: Kenapa Novel Romantis Jadi Senjata Hadapi Kiamat
-
Dilema Fatherless di Indonesia: Ayah Selalu Sibuk, Negara Selalu Kaget
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
Artikel Terkait
-
Spesifikasi United E3 Deux 7, Motor Listrik Gambot dari Hyundai
-
Yamaha Eropa Seriusi Produksi Motor Listrik, Mesin Pembakaran Internal Tamat?
-
Setia Suplai Mesin untuk Moto2, Triumph Raih Penghargaan
-
Mahir Bahasa Jepang Lewat Anime, Vania Kasir Indomaret Dapat Trip Gratis ke Jepang!
-
Harga MG 4 EV Turun hingga Rp 200 Juta, Pembeli Juga Dapat Garansi Baterai 8 Tahun
News
-
Bukan Sekadar Hiburan, Pop Culture Juga Mekanisme Bertahan Hidup Manusia Modern di Era Digital
-
Prof. Zainal Arifin Mochtar: Menjaga Akal Sehat di Tengah Kemunduran Demokrasi
-
Bela Lula Lahfah, Reza Arap Tanggapi Tudingan 'Teman Mantan Istri Diembat' dengan Emosional
-
Guncang Panggung! Teater Nala di SMA Negeri 1 Purwakarta Tuai Apresiasi
-
Kesadaran Kolektif dan KUHP Baru: Apa Saja yang Perlu Diketahui?