TikTokers Satria Mahathir ditangkap oleh Satreskrim Polresta Barelang terkait dugaan pengeroyokan anak anggota DPRD Kepulauan Riau, Nyangnyang Haris Pratamura, pada malam tahun baru.
Satria Mahathir sendiri diketahui telah dibebaskan usai mendekam di penjara hanya selama 13 hari. Sang TikTokers dan tiga temannya akhirnya berdamai dengan korban.
Saat berbincang di sebuah acara Podcast bersama Atta Halilintar, Satria Mahathir mengaku sudah yakin bakal cepat bebas. Sebab, korban pengeroyokan hanya luka-luka dan tidak mengalami hal serius.
"Gue tahu, nggak susah buat gue mengubah keadaan. Karena korban ini pun nggak kita bikin mati, nggak kita bikin cacat," kata Satria Mahathir seperti cuplikan video di Instagram @lambe_turah, pada Rabu (24/1/2024).
"Nggak sepenuhnya (bersalah), karena ini kan perkelahian. Berantem konteksnya. Itu kan umum terjadi, udah jadi hal yang biasa," imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Satria Mahathir juga mengaku adanya intervensi dari berbagai pihak sehingga ia bisa cepat bebas.
Satria Mahathir santai dan mengaku secara blak-blakan bahwa memiliki bekingan untuk membebaskannya dari penjara.
Tak hanya itu saja, Satria Mahathir menyebut bahwa mendiang ayahnya yang merupakan seorang jenderal di kepolisian itu, bukanlah satu-satunya orang yang berpengaruh dalam kehidupannya saat ini.
"Intervensi dari banyak pihak pasti ada. Kita berempat, salah satu dari kita ini anak DPR juga kebetulan. Terbuktilah aku cuma bertahan 13 hari di penjara. Orang-orang di belakangku masih ada. Papaku kan udah meninggal jadi power aku udah sedikit berkurang. Tapi papaku kan bukan satu-satunya orang yang berpengaruh di hidupku," ungkap Satria.
Satria Mahathir menyebut bahwa ada orang lain yang menjadi bekingannya, sehingga ia dan teman-temannya bisa mudah bebas dari penjara.
"Masih ada orang-orang di belakangku, masih ada bapaknya ini (teman Satria) yang di DPR, di luar ini orangtuanya pengusaha gede semua di Batam. 4 banding 1. Bisa jadi (ada bekingan), tapi nggak banyak banget lah (bekingannya)," tandas Satria Mahathir.
Sebagai informasi, ada empat orang yang diamankan dalam kasus dugaan pengeroyokan anak anggota DPRD tersebut, yaitu SM, DJ, RS, dan AD. Kejadian ini dimulai ketika korban, RA (16) tanpa sengaja bertabrakan dengan Satria Mahathir di Kafe Barat Kopi, daerah Sekupang, Kota Batam, pukul 01.00 WIB, pada Senin (1/1/2024).
Pelaku RS diketahui menendang kaki kanan korban sebanyak satu kali menggunakan kaki kanan. Sementara pelaku DJ menendang bagian paha korban sebanyak satu kali dengan menggunakan kaki kanannya dan pelaku SM menendang bagian punggung korban serta memukul wajah korban secara berulang-ulang dari arah belakang pakai tangan kanannya.
Atas tindak kekerasan tersebut, pelaku dijerat pasal 80 ayat (1) jo pasal 76c diancam pidana penjara maksimal 3 tahun 6 bulan dan/atau denda hingga Rp72 juta rupiah dan para tersangka dijerat dengan pasal 170 KUHP dengan pidana penjara maksimal 5 tahun 6 bulan.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Mengenal Puisi Sederhana Penuh Makna dalam Buku Perjamuan Khong Guan
-
Temukan Potensi Diri dan Kekuatan Pikiran dalam Buku Mind Power Skills
-
Ulasan Buku Memaknai Jihad, Mengenal Pemikiran Prof. Dr. KH. Quraish Shihab
-
Cinta Datang dari Ranum Buah Mangga dalam Buku Kata-Kata Senyap
Artikel Terkait
-
Penjara Prancis Diserang dengan Senjata Otomatis: Tanggapan Keras atas "Tsunami" Narkoba
-
Isi Surat Hasto PDIP di Penjara: Prabowo Terpaksa Efisiensi karena Jokowi Salah Urus Negara!
-
Ditulis di Penjara, Maklumat Hasto Kristiyanto ke Kader PDIP: Waspada Upaya Ambil Alih Partai!
-
Tulis Surat di Rutan KPK, Hasto PDIP Ungkap Alasan Rela Puasa 36 Jam hingga Bobotnya Kurus
-
Kisah Inspiratif Yeniwa, Buruh Pabrik yang Kini Raup Puluhan Juta Rupiah Berkat Jadi Konten Kreator
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern