Belakangan ini pernyataan Alam Ganjar soal ayahnya yang dituding arogan oleh publik kembali jadi sorotan. Dalam podcast bersama Merry Riana yang tayang pada 1 Desember 2023 lalu, Alam Ganjar membantah anggapan bahwa Ganjar Pranowo merupakan sosok yang arogan.
"Lagi muncul persepsi bapak (Ganjar) itu arogan dan saya nggak tahu itu dapat dari mana gitu," ucap Alam Ganjar dikutip dari kanal YouTube MerryRiana pada Kamis (07/03/2024).
Menurut Alam, belakangan ini tudingan tersebut juga dipercayai oleh orang-orang terdekatnya.
"Orang-orang di sekitar saya mulai banyak yang tersentuh atau bahkan udah kemakan lah yah oleh asumsi atau persepsi itu," ujar pria berkacamata tersebut.
Lebih lanjut, Alam lalu membeberkan mengapa ayahnya bisa disebut sebagai sosok yang arogan. Menurut pengakuannya, bisa jadi tudingan arogan itu disebabkan karena Ganjar Pranowo kerapkali mengeluarkan guyonan yang satir. Namun, baginya selaku anak, Ganjar selama ini tak pernah mencerminkan sosok ayah yang arogan.
"Mungkin ada beberapa optik yang ditimbulkan karena selera humor bapak saya yang satir. (Humor) Bapak itu cocok banget sama saya. Kita sekeluarga itu selera humornya mirip lah dan itu banyaknya satir, yang mana ternyata itu nggak bisa dikonsumsi oleh semua orang," jelas Alam.
โKadang-kadang sensitif dan lain-lain. Nah, jadi dari situ muncul citra arogan,โ imbuh pemilik nama lengkap Muhammad Zinedine Alam Ganjar itu.
Dalam hal ini, Merry Riana juga membenarkan, Ganjar Pranowo mempunyai joks yang berbeda. Dan tak jarang, gurauan tersebut dimunculkan dengan tujuan untuk mencairkan suasana agar tak tampak kaku.
"Mungkin karena joksnya beda aja kali ya? Karena beberapa saat saya lihat Pak Ganjar berusaha untuk mencairkan suasana, jadi karena joksnya agak beda, akhirnya orang nggak nangkep, gitu," timpalnya sambil tertawa.
"Bisa jadi. Unik lah Bapak Ganjar itu," respons Alam.
Sementara itu, pria yang pada 14 Desember 2023 lalu mendapat hadiah ulang tahun dari Eca Aura ini, akhirnya mengungkap bahwa Ganjar Pranowo merupakan sosok ayah yang memiliki rasa tulus yang begitu besar.
"Banyak cerita-cerita atau pengalaman-pengalaman yang saya lihat secara langsung yang belum didapat oleh orang, yaitu ketulusan," ungkapnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Akibat Tidak Mau Mendengarkan Nasihat dalam Buku Rumah Tua di dalam Hutan
Artikel Terkait
-
Banyak Oknum Pengendara Problematik, Netizen Catatkan 31 Dosa Besar Xpander: Tabiat Kondang Sejak Perang Dunia 2?
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Parah! Tabrak Sejumlah Motor saat Lawan Arah di Duren Tiga Jaksel, Ulah Sopir BMW Disorot: Mobil Elite, Attitude Sulit
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan