Drama korea yang kerap dianggap sebagai penyebab 'darah tinggi', The Penthouse, kembali menyapa para penggemarnya di musim ketiga sejak beberapa waktu lalu.
Drama ini dibintangi oleh berbagai aktor dan aktris ternama. Tiga di antaranya adalah Kim So Yeon, Eugene, serta Lee Jiah. Ketiganya sampai disebut sebagai Ratu-Ratu Griya Tawang.
Nah, bagi kamu yang mungkin bosan menunggu episode baru dari The Penthouse tiap minggunya, berikut solusinya. Di bawah ini ada 6 drama dari Trio Ratu Griya Tawang yang direkomendasikan untukmu.
1. Kim So Yeon
Kim Soyeon lahir pada 1980. Ia memulai karir sebagai aktris sejak remaja, yaitu 14, di tahun 1994. Soyeon berada di bawah naungan J. Wide Company. Ia juga resmi menikah dengan aktor tampan, Lee Sangwo pada 2017.
- Secret Mother
Drama ini tayang pada saluran SBS di tahun 2018. Total episodenya berjumlah 32. Secret Mother bercerita tentang Kim Yoonjin (Song Yoonah), mantan seorang psikiater yang berhenti karena ingin fokus pada keluarganya. Ia masih meyakini bahwa kematian putrinya adalah kasus pembunuhan. Lalu, ia berusaha melindungi anaknya yg lain, Minjoon. Dicarilah guru les agar putranya tersebut dapat masuk ke perguruan tinggi favorit. Yoonjin merekrut Lisa (Kim Soyeon) yang ternyata memiliki misi khusus disana. - Beating Again
Beating Again dirilis di tahun 2015 dengan total 16 episode. Ditayangkan pada saluran JTBC, drama ini menceritakan tentang Kang Minho (Jung Kyungho), seorang investor yang kejam. Suatu hari, ia melakukan transplatasi hati dan membuatnya berubah menjadi pribadi yang lembut. Di saat itulah, ia mulai jatuh cinta dengan Kim Soonjung, yang diperankan oleh Kim Soyeon.
2. Eugene
Eugene memiliki nama asli Kim Yoojin, yang lahir di tahun 1981. Sebelum menjadi aktris, ia terlebih dahulu berkarir sebagai anggota idol K-Pop, S.E.S yang populer di era 2000-an. Lalu, di tahun 2011, ia resmi menikah dengan Ki Taeyoung dan dikaruniai dua putri cantik.
- Can We Fall in Love, Again?
Drama ini tayang pada JTBC di tahun 2014. Total episodenya berjumlah 20. Sinopsis singkatnya adalah Yoon Jungwan (Eugene) dan dua temannya sama-sama berusia 39 tahun dengan berbagai permasalahan masing-masing. Ia berprofesi sebagai penulis naskah. Namun, setelah bercerai, kondisi keuangannya menurun. Ia tinggal bersama ibunya dan bekerja paruh waktu di pasar. Suatu hari, Jungwan mendapat kesempatan untuk berkolaborasi dengan sutradara film pemenang penghargaan yang sombong dan pemarah, Oh Kyungsoo (Uhm Taewoong). - Creating Destiny
Pada drama ini, Eugene beradu peran dengan suaminya, Ki Taeyoung, lho. Creating Destiny menceritakan tentang Han Sangeun (Eugene) yang ingin menikah dengan pacar Amerika-nya, Alex. Namun, tidak disetujui, karena sang Ayah, Han Kyungtae ingin putrinya menikah dengan warga Korea. Pada akhirnya, Kyungtae menjodohkan Sangeun dengan anak sahabatnya, Kim Yeojoon (Ki Taeyoung). Mereka membuat perjanjian. Jika dalam satu tahun, keduanya tidak bisa saling cinta, perjodohan tersebut dibatalkan dan Sangeun kembali bersama Alex. Drama ini tayang pada saluran MBC di tahun 2009-2010. Total episodenya berjumlah 31.
3. Lee Jiah
Lee Jiah memiliki nama asli, Kim Sangeun. Ia lahir di tahun 1978 dan memulai karir tepat di usianya yang ke-29. Saat ini, ia berada di bawah naungan BH Entertainment.
- The Ghost Detective
Drama ini tayang pada tahun 2018 dengan total 32 episode. Saat itu, yang menayangkannya adalah saluran KBS. The Ghost Detective mengisahkan tentang seorang detektif bernama Lee Dail (Choi Daniel). Ia memecahkan kasus asistennya, Jung Yeowool (Park Eunbin) atas kematian saudara kandungnya. Di setiap TKP, Dail terus bertemu dengan wanita misterius, Hye Sunwoo (Lee Jiah). - Thrice Married Woman
Thrice Married Woman tayang dengan total 40 episode di tahun 2013 hingga 2014 pada saluran SBS. Drama ini menceritakan tentang kehidupan seorang ibu dan kedua putrinya yang dikelilingi banyak pria. Salah satu putrinya, Oh Eunsoo (Lee Jiah), yang sudah menikah hingga tiga kali.
Itulah enam drama korea para Ratu The Penthouse yang direkomendasikan untukmu. Di antara ketiganya, mana yang menjadi favoritmu?
Tag
Baca Juga
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
-
5 Manfaat Talas bagi Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan Tulang
-
Jangan Pernah Mau Mengubah 5 Hal Ini hanya Demi Kebahagiaan Pasangan
Artikel Terkait
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
Ulasan
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu