Apakah kamu termasuk anak yang merasa awkward untuk memberi pelukan, mengungkapkan rasa sayang atau bahkan meminta maaf kepada orang tua? Tenang, kamu tidak sendiri.
Karena kebanyakan anak-anak di Asia mengalaminya. Kamu harus tahu bahwa setiap generasi dari budaya yang berbeda memiliki cara yang beragam untuk meminta maaf. Anak yang sulit meminta maaf bisa jadi dipengaruhi oleh pola asuh orang tuanya.
Mengutip dari Quora dan Womenstherapyinstitute, ternyata kebanyakan orang tua Asia sulit untuk meminta maaf kepada siapa pun, apalagi kepada anak-anaknya sendiri. Orang tua Asia sejak masih anak-anak telah diajarkan tentang hierarki dalam keluarga.
Mereka diajari untuk menghormati orang yang lebih tua, jadi tidak sepatutnya orang tua meminta maaf terlebih dahulu. Mereka juga diajarkan pemahaman bahwa orang tua lebih tahu yang terbaik untuk anaknya. Kedudukan tinggi dalam keluarga membuat anak tidak bisa mengharapkan permintaan maaf dari orang tua.
Orang tua Asia gengsi untuk mengatakan "maaf" karena hal tersebut membuat mereka terkesan lemah atau menghilangkan otoritas mereka. Meskipun begitu, banyak orang tua yang cukup peduli untuk bertanggung jawab atas tindakan negatif mereka dan menebus kesalahan meski dengan tidak mengucapkan kata maaf.
Menurut Psikolog, Roslina Verauli, M.Psi., terkait sulitnya anak dan orangtua Asia untuk mengucapkan maaf dan cinta adalah karena pola budaya yang dinamakan high context.
Apa itu high context? Sebuah pola untuk menyampaikan perasaan sayang dan maaf dengan perbuatan, sehingga ungkapan tidak diperlukan. Berarti orang-orang Asia cenderung 'talk less do more' ya dalam hal ini.
Nah, kalau kita hubungkan dengan bahasa cinta atau love language, maka dapat disimpulkan bahwa orang tua di Asia memiliki bahasa cinta 'Act Of Service' alias menyampaikan rasa sayang dengan tindakan langsung.
Seorang ibu yang memasak makanan favorit anaknya, seorang anak yang membelikan barang kesukaan ibunya, saling memberi barang satu sama lain adalah beberapa bentuk act of service. Sama halnya dalam konteks meminta maaf, daripada mengatakannya, orang tua Asia akan menunjukkan perilaku konkret untuk menebus kesalahan.
Nah, itulah penyebab orang tua di Asia gengsi meminta maaf. Bagaimana, sudah paham, kan, sekarang?
Tag
Baca Juga
-
Mengenal Efek Barnum, Alasan Seseorang Memercayai Ramalan Zodiak
-
5 Cara Menghilangkan Pikiran Negatif agar Hidup Jadi Lebih Tentram
-
Tidak akan Sembuh Sendiri, Ini 5 Cara Menyembuhkan Luka Batin
-
Filosofi Jiraiya: Memaknai Kegagalan Dalam Hidup dari Salah Satu Karakter 'Naruto'
-
Kenali Call of The Void, Rasa Tiba-tiba Ingin Mencelakai Diri
Artikel Terkait
-
Hotman Paris Jual Rumah di Bali Rp500 Miliar, Berharap yang Beli Mantan Napi
-
Bingung Cari Kado Natal? Ini 20 Inspirasi Hadiah untuk Anak Sekolah Minggu
-
Perokok Aktif Usia 40 Tahun Wajib Skrining Kanker Paru, Ini Alasannya
-
Asa Itu Ada! Ini Skenario Persib Bandung Lolos ke 16 Besar Liga Champions Asia 2
-
Novel Kokokan Mencari Arumbawangi, Dongeng Pedesaan yang Menghangatkan Hati
Ulasan
-
Ulasan Film Wolfs: Kolaborasi Dua Fixer Profesional dalam Misi Sarat Intrik
-
Review Buku Hidup Tak Selalu Baik-Baik Saja, Ketika Hidup Tak Sesuai Ekspektasi
-
Rasanya Istimewa, Sensasi Kuliner di Kedai Nasi Nikmat Kota Jambi
-
Review Buku Sebuah Kota yang Menculik Kita, Fenomena Sosial dalam Bingkai Puisi
-
Love is A Promise: Berdamai dengan Trauma Demi Menemukan Cinta Sejati!
Terkini
-
BI Bekali 500 Mahasiswa Jabar Sertifikasi BNSP, Siap Bersaing di Dunia Kerja
-
3 Serum Korea Berbahan Utama Lendir Siput, Ampuh Perbaiki Skin Barrier!
-
Statistik Apik Gustavo Souza, Juru Gedor Baru PSIS Semarang Asal El Savador
-
3 Rekomendasi Produk Ampoule untuk Atasi Jerawat dan Kerutan, Auto Glowing!
-
Sentuhan Guru Tak Tergantikan, Mengapa Literasi Penting di Era AI?