Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Desyta Rina Marta Guritno
Splendid App Maker (Google Play Store)

Untuk membuat sebuah desain, saat ini kita semakin dimudahkan dengan adanya beragam aplikasi yang bisa kita gunakan secara gratis maupun berbayar.

Salah satu aplikasi desain yang sering dibutuhkan adalah aplikasi pembuat logo. Mengingat saat ini banyak berdiri UMKM atau organisasi yang membutuhkan logo sebagai identitas.

Menggunakan aplikasi, kita sudah bisa membuat desain logo sendiri dengan hasil yang cukup memuaskan. Berikut adalah 5 rekomendasi aplikasi pembuat logo yang mudah digunakan, cocok juga nih untuk pemula.

1. DesignEvo - Logo Maker

DesignEvo - Logo Maker (Google Play Store)

DesignEvo adalah salah satu aplikasi pembuat logo terbaik yang mudah digunakan, disini kamu bisa menggunakan beragam template yang sudah disediakan secara gratis dan fitur-fitur menarik lainnya. Selain di android dan IOS, aplikasi ini juga bisa digunakan di web PC atau laptop kamu.

2. Logo Maker

Logo Maker (Google Play Store)

Untuk pemula yang ingin belajar atau membuat desain logo dengan mudah dan cepat, Logo Maker layak banget buat dicoba. Di aplikasi ini disediakan berbagai clipart yang bisa digunakan secara gratis, juga beragam font yang bisa menambah keestetikan desain logo kamu.

3. Splendid App Maker

Splendid App Maker (Google Play Store)

Splendid App Maker memiliki lebih dari 5000 template yang bisa kamu pilih sesuka hati. Gambarnya ada beragam mulai dari makanan, kesehatan, fashion, bangunan, dan lain-lain. Kamu juga bisa bebas berkreasi menggunakan ikon dan vektor yang banyak.

BACA JUGA: 

4. Logopit - Logo Maker Plus Graphic Design

Logopit - Logo Maker Plus Graphic Design (Google Play Store)

Aplikasi Logopit menyediakan berbagai template logo menarik yang bisa kamu gunakan secara gratis maupun berbayar, font-font yang disediakan juga beragam banget, lho, nggak bakal bosan deh desain pakai aplikasi ini.

5. Canva

Aplikasi Canva (Google Playstore)

Canva adalah aplikasi yang cukup terkenal dalam dunia desain, disini kamu bisa membuat logo, poster, slide power point, dan lain-lain. Ada beragam template yang bisa digunakan secara gratis dan berbayar disini. Bentuknya pun juga estetik dan anak muda banget.

Itulah 5 aplikasi desain logo yang cocok untuk pemula, cara menggunakannya mudah, hasilnya juga bagus. Buat kamu yang lagi mau belajar desain atau membuat logo untuk usaha pribadi, aplikasi-aplikasi diatas worth to try banget deh!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Desyta Rina Marta Guritno