Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Desti Susanti
Floating Market Lembang (Dokumentasi pribadi/Desti Susanti)

Lembang merupakan salah satu wilayah di Kabupaten Bandung Barat yang menyuguhkan beragam destinasi wisata menarik, salah satunya Floating Market Lembang.

Floating Market Lembang menjadi bagian dari objek wisata populer di Lembang yang selalu ramai pengunjung terutama saat musim liburan tiba.

Mengusung konsep tempat wisata kuliner di atas danau, Floating Market Lembang memiliki banyak wahana unik lain yang jadi daya tarik pengunjung.

BACA JUGA: 7 Cafe dengan Nuansa Alam yang Wajib Kamu Kunjungi di Malang Raya

Tidak hanya itu, Floating Market Lembang juga menyuguhkan pemandangan alam yang indah dan asri yang membuatnya cocok dijadikan sebagai tempat wisata bersama teman maupun keluarga.

Sesuai dengan namanya, apabila bertandang ke tempat ini, pengunjung dapat menikmati sensasi berburu kuliner di atas perahu yang mengapung di danau.

Ada banyak sekali pilihan kuliner yang disajikan, seperti tongseng iga bakar, nasi ketan, timbel hingga kuliner khas Nusantara tutut pun dapat dinikmati saat berkunjung ke tempat berikut.

Selain kuliner di pasar terapung, pengunjung juga dapat menyambangi cafe yang menyuguhkan beragam menu dengan suasana damai yang didukung oleh segarnya udara khas Lembang.

Setelah puas menyantap kuliner, pengunjung juga dapat mencoba wahana air seperti menumpangi perahu yang akan bergerak mengelilingi sekitar danau.

Bagi yang suka mengabadikan momen, di Floating Market Lembang juga tersedia beragam spot foto menarik seperti di Rainbow Garden dan Kota Mini.

Lain daripada hal itu, pengunjung juga dapat menyewa kostum Jepang dan Korea, seperti kimono lengkap dengan aksesoris dan sepatu untuk anak-anak maupun orang dewasa.

Area tempat wisata Floating Market Lembang tentunya sangat luas dengan beberapa gazebo serta kursi kayu yang tersedia untuk beristirahat.

Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 18.00 WIB dengan harga tiket masuk yang pastinya sangat terjangkau, yaitu senilai Rp35.000.

Dengan harga tiket masuk yang sangat terjangkau tersebut, pengunjung akan mendapat keuntungan dengan menukar tiket menjadi minuman hangat, seperti millo, chocolate, lemon tea, dan coffee latte.

Tertarik untuk mengunjungi tempat ini? Langsung saja bergegas menuju alamat Floating Market Lembang yang berada di Jalan Grand Hotel No.33E, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Desti Susanti