Pada tanggal 31 Mei yang lalu diperingati sebagai hari burung bayan sedunia atau World Parrot Day. Dilansir dari situs National Today, peringatan hari burung bayan sedunia merupakan salah satu bentuk kampanye terhadap kelestarian burung dari ordo Psittaciformes tersebut.
Spesies burung yang di Indonesia juga dikenal dengan beragam nama ini merupakan salah satu satwa endemik dari daerah sub tropis maupun tropis.
Keluarga burung ini memang dikenal memiliki keunikan tersendiri. Mulai dari bentuk paruhnya, postur tubuh hingga warna bulu dan tingkah lakunya. Tidak heran spesies ini sebagian besar juga mulai terancam punah karena perburuan dan juga hilangnya habitat aslinya.
Keluarga burung bayan atau betet juga memiliki beberapa fakta unik yang tentunya menarik untuk disimak. Berikut merupakan 3 fakta unik dari keluarga burung bayan atau betet.
1. Merupakan Salah Satu Spesies Burung Tercerdas di Dunia
Keluarga burung bayan merupakan salah satu spesies burung yang dianggap memiliki kecerdasan yang cukup tinggi. Beberapa jenis dari burung ini diketahui dapat dilatih dan bahkan belajar dari lingkungan sekitarnya.
Melansir dari sebuah artikel yang dirilis dalam Canadian Journal of Zoology, burung spesies ini dianggap memiliki tingkat intelejensi yang cukup tinggi karena memiliki beberapa sistem syaraf otak layaknya hewan mamalia. Hal ini kemungkinan yang menjadi penyebab sebagian besar spesies di ordo Psittaciformes ditemukan dalam kelompok besar.
Tentunya kita sering menemukan beberapa jenis burung ini dilatih untuk pertunjukan semacam pertunjukan sirkus di beberapa daerah di dunia.
Beberapa jenis burung bayan bahkan ditemukan dapat menggunakan peralatan sederhana seperti ranting kayu atau batu untuk mencari makan.
Keunikan inilah yang membuat burung jenis ini banyak pula dijadikan sebagai hewan peliharaan. Ada pula beberapa jenis dari burung ini yang memiliki kemampuan meniru suara, salah satunya meniru suara manusia.
2. Dipercaya sebagai Burung Keramat di Beberapa Kebudayaan
Keluarga burung bayan atau betet juga dianggap sebagai salah satu spesies burung yang memiliki nilai simbolis tersendiri dalam kultur masyarakat tertentu.
Di beberapa negara, burung ini dijadikan sebagai lambang negara seperti yang dilakukan oleh negara Dominika yang memasukkan burung ini ke dalam bendera negaranya.
Selain itu, negara di kepulauan Karibia seperti St. Vincent and the Grenadines juga memasukkan burung ini ke dalam lambang negaranya dan dikenal sebagai St. Vincent Parrots.
Pada beberapa kebudayaan lainnya, burung ini juga cukup dikeramatkan karena dianggap sebagai hewan yang dimiliki seorang dewa atau pahlawan dari masa lalu.
Masyarakat Polynesia memiliki kepercayaan bahwa sehelai bulu burung tersebut dianggap dapat membawa keberuntungan. Hal yang sama juga diyakini sebagian besar masyarakat di Peru yang memiliki kepercayaan bahwa burung ini merupakan burunh yang disucikan.
3. Pernah Dianggap sebagai Penyebar Penyakit
Meskipun dianggap sebagai salah satu hewan peliharaan yang cukup cerdas, akan tetapi ternyata burung bayan juga sempat menjadi salah satu penyebab penyebaran penyakit yang cukup besar pada awal abad ke-20.
Pada periode 1930-an diketahui ada sebuah penyakit yang dikenal dengan nama “Parrot Fever” yang diketahui muncul sejak abad ke-19.
Melansir dari Dorland’s Medical Dictionary, penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang bernama Chlamydia psittaci yang dapat menginfeksi manusia dari beberapa jenis unggas seperti burung bayan.
Penyakit ini memiliki gejala seperti penyakit Pneumonia yang dapat dicirikan dengan beberapa gejala tertentu. Meskipun hanya memiliki tingkat kefatalan sebesar 1-5% akan tetapi penyakit ini diketahui masih dapat menyerang manusia.
Tercatat di periode 2000-an terdapat 66 kasus ditemui dari penyakit tersebut. Hal ini pula yang menyebabkan beberapa negara seperti Amerika Serikat wajib melakukan karantina terlebih dahulu bagi beberapa spesies burung ini sebelum dijual sebagai hewan peliharaan di negara tersebut.
Baca Juga
-
Eks-Timnas Sebut Hadirnya John Herdman Bisa Dukung Pemain Lokal, Mengapa?
-
Soroti Ajang AFF Cup 2026, John Herdman Akui Kaget dengan Nasib Indonesia
-
Syarat Gila John Herdman Bagi Calon Pemain Naturalisasi Timnas, Apa Saja?
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
-
Duo Striker Brazil Jalani Naturalisasi, Bisa Jadi Opsi Lini Depan Timnas Indonesia?
Artikel Terkait
-
Peringatan Hari Susu Sedunia, Berikut 3 Fakta Unik Mengenai Susu
-
Momen Manggung di Hari Terakhir Disorot, Kemeja Suga BTS Dikira Luntur
-
TES KEPRIBADIAN : Burung Hantu Memberi Pesan Soal Bijak dan Tidaknya Anda dalam Menghadapi Masalah, Wajib Dicoba
-
Disorot Karena Sikap Humanisnya, Ini 5 Fakta Unik Tentang Ruben Onsu
-
Jangan Menyebutkan Organ Intim Anak Menggunakan Sebutan Burung, Inez Kristanti Beri Penjelasannya!
Ulasan
-
Novel Cahaya Cinta di Manchester: Ketulusan Terbukti oleh Perjuangan
-
Buku Home Learning, Belajar Seru Meski dari dalam Rumah
-
Sinopsis Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Penuh Penyesalan
-
Terasing di Rumah Sendiri: Kisah Pilu di Novel Serenity Karya Ajeng Puspita
-
Review Film Two Seasons, Two Strangers: Kisah-kisah Kemenangan Kecil yang Menyentuh
Terkini
-
Krisis Ketahanan Emosional Remaja: Pelajaran di Balik Kasus Pengeroyokan Guru SMK
-
5 Ide Padu Padan Outfit dengan Rok ala Sakura LE SSERAFIM, Cute Abis!
-
Dilema Fakultas Kedokteran Baru: Kuantitas Melimpah, Kualitas Dipertaruhkan
-
Oscar-nya Jepang, 5 Film Anime Ini Masuk Nominasi Japan Academy Film Prize
-
Hanya Dapatkan Tim-Tim Semenjana di FIFA Series, Masih Yakin Indonesia Anak Emas FIFA?