Banyak cara yang dapat digunakan oleh para juru dakwah seperti kiai dan ustaz, untuk menyampaikan dakwah atau memberikan tausiah kepada publik. Misalnya, lewat media internet.
Keberadaan beragam media sosial seperti Twitter, Facebook, Instagram, dan TikTok, dapat dijadikan sebagai media yang cukup bagus dan efeketif untuk berdakwah. Tentu saja, saat berdakwah, seseorang harus membekali diri dengan ragam pengetahuan agama yang luas dan bijaksana.
Dakwah yang dilakukan dengan cara-cara kaku, apalagi sampai menggunakan kata-kata yang tidak santun atau menghakimi orang lain, tentu akan sulit bahkan tidak bisa diterima oleh khalayak. Alih-alih diterima, justru dakwah semacam ini hanya akan menimbulkan dampak negatif seperti terjadinya perpecahan dan pertengkaran di kalangan umat.
Dalam buku ini, Saidulkarnain Ishak menjelaskan pengertian dakwah dari para tokoh. Salah satunya Syaikh Ali Mahfudz, bahwa dakwah adalah memotivasi manusia untuk berbuat kebajikan, mengikuti petunjuk, memerintahkan kebaikan dan mencegah kemungkaran agar mereka memperoleh kebahagiaan di dunia dan di akhirat.
BACA JUGA: Review Novel 'Dua Cinta Sekar', Kisah Kehilangan yang Betapa Menyakitkan
Usaha menyampaikan pesan (dakwah) dewasa ini dapat dilakukan secara mudah dan cepat karena banyak media yang dimungkinkan dimanfaatkan, baik media cetak maupun media elektronik serta media online yang sekarang diminati generasi masa kini. Semua media ini bisa dimanfaatkan untuk menyampaikan pesan bernilai edukasi. Dakwah sambil ngenet dinilai efektif manakala semua pesan yang disampaikan bermanfaat dan berguna bagi kehidupan manusia (Dakwah Sambi Ngenet, hlm. 8).
Jangan lupa, ketika seorang juru dakwah ingin menebar dakwahnya lewat media sosial, maka ia harus menguasai teknik atau cara berbahasa yang baik. Karena juru dakwah yang memiliki kepiawaian bebicara atau public speaking-nya bagus, belum tentu piawai saat berdakwah dengan bahasa tulisan lewat media sosial.
Dakwah melalui media sosial seperti Facebook atau Twitter juga memerlukan keterampilan menulis dan kemampuan berbahasa yang baik, karena ini kategori komunikasi sepihak. Menyampaikan pesan tertulis di media, termasuk buku juga memerlukan pengetahuan argumentasi dan bahasa logika sehingga para pembaca atau penerima pesan mudah memahami dan meyakininya (Dakwah Sambi Ngenet, hlm. 53).
Terbitnya buku “Dakwah Sambi Ngenet” karya Saidulkarnain Ishak yang diterbitkan oleh Elex Media Komputindo ini layak diapresiasi dan dapat menjadi salah satu bahan pembelajaran bagi siapa saja yang ingin berdakwah lewat media sosial.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Ulasan Buku Jangan Mau Jadi Orang Rata-rata, Gunakan Masa Muda dengan Baik
-
Panduan Mengajar untuk Para Guru dalam Buku Kompetensi Guru
-
Ulasan Buku Sabar tanpa Batas, Memaknai Hidup dengan Bijaksana
-
Ulasan Buku Hati Tak Bertangga, Rahasia Hidup Tenang dan Bahagia
-
Ulasan Buku Leader for Life, Setiap Orang Bisa Menjadi Pemimpin
Artikel Terkait
-
Ma'ruf Amin Sebut Kesadaran Politik Para Kiai Sudah Hilang: Perannya Cuma di Pinggiran Masyarakat
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Admin Gerindra Sering Balas Curhatan Galau Netizen, Viral Jawabannya yang Bikin Banyak Orang Mewek
-
Skill Public Speaking Dipuji, Netizen Ingin Verrell Bramasta Jadi Wapres: Lu Bukan Anak Presiden Ya?
Ulasan
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
-
Ulasan Film Raatchasan: Mengungkap Pelaku Pembunuh Berantai Para Remaja
-
Ulasan Buku 'Seseorang di Kaca', Refleksi Perasaan terhadap Orang Terkasih
-
Resensi Novel Lari dari Pesantren: Sebuah Renungan dari Kisah Dua Santri
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'