Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Rion Nofrianda
Proses pembakaran menu sate di angkringan 3 ceret Kota Jambi (Dok.Pribadi/Rion Nofrianda)

Angkringan merupakan salah satu jenis usaha masyarakat dengan menjajal dagangannya dengan gerobak kayu. Meskipun angkringan populer di daerah pulau Jawa namun sudah menyebar di berbagai wilayah Indonesia, salah satunya di Kota Jambi

Bagi masyarakat Kota Jambi, kehadiran angkringan ini menjadi salah satu pilihan untuk menikmati menu-menu khas daerah Jawa.

Salah satu angkringan yang cukup ramai yaitu Angkringan 3 Ceret yang berlokasi di Jalan Slamet Riyadi, Sungai Putri, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi atau berada tak jauh dari rumah dinas walikota Jambi. 

Pemilik angkringan memang asli berasal dari daerah Jawa Tengah dan merantau ke Kota Jambi untuk membuka usaha. Saat pertama kali dibuka beberapa tahun lalu, angkringan dipilih karena saat itu belum terlalu banyak pedagang yang membuka usaha sejenis khususnya di Kota Jambi. 

Menu-menu yang disajikan di Angkringan Tiga Ceret serupa dengan angkringan lainnya yang terdiri dari nasi, sate, gorengan hingga minuman kemasan maupun tradisional. Nasi yang ditawarkan terdapat tiga pilihan di antaranya nasi teri, nasi telur, dan nasi tempe dengan harga tiga ribu rupiah. 

Sedangkan untuk minuman terdiri dari pilihan menu jahe kopi hitam, jahe murni, jahe susu bandrek, jahe teh, jahe milo susu, jahe cappuccino, dan jahe kopi susu dengan harga satu gelas menu jahe mulai dari tujuh ribu rupiah.

Menu minuman lainnya yang dapat pengunjung pilih yaitu es teh, es susu, teh susu, milo, kopi, cappuccino, minuman energi hingga minuman coklat dan matcha dengan harga mulai dari lima ribu rupiah. 

Pilihan satenya sangat lengkap dengan beberapa pilihan sate kerang, sate usus, sate ayam, sate kulit, sosis, ati ampela, hingga tahu bacem.

Biasanya pengunjung meminta untuk dibakar pilihan-pilihan satenya sebelum disantap. Harga sate di angkringan tiga ceret mulai dari tiga ribu rupiah. 

Makan nasi semakin lengkap dengan gorengan tahu, tempe dan bakwan ditambah sambal hitam yang menjadi keunikan dari angkringan tiga ceret ini.

Bagi pengunjung yang makan di tempat, dapat memilih duduk di bangku samping angkringan maupun lesehan di atas tikar yang tersedia sembari menyaksikan lalu lalang kendaraan melintas. 

Selamat menikmati keberagaman kuliner tradisional Nusantara melalui menu-menu pilihan di Angkringan 3 Ceret Kota Jambi.

Rion Nofrianda