The Bear merupakan serial terbaru asal Amerika yang dirilis pada tahun 2022.
Serial bertema drama komedi ini berpusat pada kisah dari seorang chef muda asal New York, Carmen 'Carmy' Berzatto (Jeremy Allen White).
Carmy awalnya bekerja di salah satu restoran terbaik hingga meraih banyak penghargaan serta reputasi tinggi di dunia kuliner lokal.
Namun, suatu hari ia terpaksa meninggalkan seluruh pekerjaannya dan kembali ke Chicago ketika sang kakak, Michael, ditemukan meninggal dunia secara tiba-tiba.
Dalam surat wasiatnya, Michael mewariskan sebuah kedai sandwich kepada Carmy yang diberi nama The Original Beef.
Carmy memiliki ambisi kuat untuk memulihkan kembali bisnis keluarganya itu setelah berada di ambang kebangkrutan.
Pengalaman serta jam terbangnya yang tinggi di dunia dapur ternyata tidak cukup untuk menyelamatkan restoran tersebut, sehingga Carmy pun akhirnya menerima lamaran magang dari seorang chef muda.
The Bear sendiri sudah memiliki dua musim dengan terdiri delapan episode pada musim perdananya. Penonton juga dijamin tak akan bosan karena setiap episode berdurasi pendek, yakni sekitar 20 menit.
Meski begitu, The Bear sukses memperlihatkan dunia dapur yang terkenal penuh tekanan.
Ada banyak adegan khas dapur yang dipertontonkan, seperti ketika para chef berdebat, kegesitan memenuhi pesanan pelanggan dengan cepat, hingga suasana dari lingkungan kerja yang bisa membuat stres.
Setiap aktor yang terlibat mampu menampilkan akting penuh emosi yang turut memantik ketegangan bagi penonton.
Selain itu, serial tentang bisnis kuliner ini juga memiliki sinematografi yang apik. Penonton dapat menyaksikan beragam footage makanan yang berhasil menggugah selera.
Lagi-lagi para aktor secara andal dapat mendalami karakter mereka sebagai chef. Mereka tampak seperti profesional ketika menampilkan adegan dapur seperti memotong bahan hingga memasak dengan beragam alat.
The Bear juga tak hanya menyoroti kisah di balik manajemen dapur dan restoran, bahkan alur dari drama ini justru memiliki pesan yang mendalam.
Sang tokoh utama, Carmy, ternyata memiliki sejumlah konflik tersendiri, mulai dari pertengkaran dengan saudaranya sendiri, manajer, sekaligus sahabat dekat dari Michael.
Carmy yang ditinggal secara mendadak oleh sang kakak harus memikul tanggung jawab yang besar dengan segala hambatannya.
Baca Juga
-
Sinopsis Film The Voice of Hind Rajab, Hadirkan Situasi Nyata dari Gaza
-
Sinopsis Wicked: For Good, Akhir dari Persahabatan Glinda dan Elphaba
-
Belum Rilis, Netflix Umumkan One Piece Live Action Musim 3
-
Na In-woo dan Shin Hye-sun Diincar Reuni dalam Drama Korea 1/24
-
Teaser Trailer Rilis, Live Action Moana Hadirkan Petualangan di Laut
Artikel Terkait
-
Review Drama Korea '18 Again', Meraih Mimpi di Kehidupan Masa Lalu
-
Diadaptasi Dari Drama Korea, Intip 6 Fakta Squid Game: The Challenge
-
Jadi Pasien Kanker, Park Min Young Tampil Kurus di Teaser Drama Marry My Husband
-
Teaser The Story of Park's Marriage Contract: Lee Se Young Ditinggal Suami
-
3 Rekomendasi Drama China yang Diperankan Leon Leong, Ada Project 17
Ulasan
-
Ulasan Sweet Disguise, Perjalanan Menguak Korupsi Lewat Penyamaran
-
Ulasan Novel The Strange Playlist: Ketika Lagu Membawa Pergi ke Masa Lalu
-
Ulasan Novel Rasina, Perjuangan dan Ketabahan Rasina di Era Penjajahan
-
Perjuangan Anak Berkebutuhan Khusus dalam Novel Senja di Sudut Rumah Sakit
-
5 Rekomendasi Novel untuk Membaca Ulang Peristiwa Sejarah Tahun 1998
Terkini
-
Kamu Salah Jurusan? Ini Rahasia Roy Nugroho yang Bikin Kamu Tetap Cumlaude
-
Mengenal Fenomena Pink Tax: Kenapa Produk Perempuan Selalu Lebih Mahal?
-
Mengenal Fenomena Pink Tax: Kenapa Produk Perempuan Selalu Lebih Mahal?
-
Bukan dari Kajian, Cinta Insanul Fahmi dan Inara Rusli Bermula dari Bisnis
-
Blak-blakan, Irfan Hakim Ungkap Alasan Mantap Jadi Penyanyi Dangdut